SuaraJogja.id - Profil seorang artis di aplikasi kencan online membuat heboh warganet India. Artis tersebut diduga punya akun di aplikasi tersebut.
Aktris Bollywood bernama Lara Dutta Bhupathi tersebut menjadi viral setelah beberapa orang menemukan profilnya di aplikasi kencan online.
Lara Dutta sendiri sudah menikah dengan seorang atlet tenis bernama Mahesh Bhupathi. Akibatnya, banyak yang bertanya-tanya soal akun di aplikasi kencan tersebut.
Dilansir Hindustan Times, Lara Dutta lantas memberikan klarifikasi di Instagram. Aktris kelahiran 1978 tersebut mengaku kaget saat tahu ada akun atas nama dirinya di aplikasi kencan.
Ditambah, Lara Dutta juga menerima berbagai pesan sekaligus meme seputar akun di aplikasi kencan tersebut.
"Sejak kemarin, feed-ku dipenuhi meme dan pesan, mereka memberitahuku bahwa aku punya profil di aplikasi kencan," ujar Lara Dutta lewat video di Instagram.
"Jadi ini benar-benar gila, aku sudah merasa gila sejak kemarin, mencoba menjawab orang lain satu demi satu dan memberitahu kebenaran yang sesungguhnya," tambah artis India ini.
Karena lelah membalas pesan satu demi satu, Lara Dutta akhirnya memutuskan membuat video. Ia menegaskan bahwa dirinya tidak pernah membuat akun tersebut.
Baca Juga: Tak Terima Disebut Impoten, Pria Ini Ingin Istrinya Dideportasi dari Australia
"Saat ini aku tidak berada di aplikasi kencan mana pun, tidak pernah sebelumnya dan tidak pernah juga saat ini."
"Bukan berarti aku tidak setuju dengan aplikasi kencan. Menurutku itu cara fantastis bagi orang-orang untuk terhubung dan bertemu satu sama lain. Tapi secara pribadi aku tidak berada di aplikasi mana pun," tambahnya.
Lara Dutta lantas menambahkan bahwa meme dirinya berada di aplikasi kencan memang menghibur. Namun, ia mengingatkan bahwa itu bukan fakta.
Sebaliknya, akun tersebut adalah akun palsu yang mengatasnamakan dirinya dan menggunakan foto Lara Dutta.
Lara Dutta sendiri menikah dengan suaminya, Mahesh Bhupathi sejak tahun 2011 silam.
Setahun kemudian, pasangan ini juga menyambut kelahiran anak pertama mereka yang bernama Saira.
Berita Terkait
-
Tak Terima Disebut Impoten, Pria Ini Ingin Istrinya Dideportasi dari Australia
-
Pusing dengan Cicilan yang Belum Lunas, Pemobil Nekat Bakar Mobilnya Sendiri
-
Mengunjungi Pameran Unta Tahunan di Pushkar
-
Ketahuan dari India, Koki Ini Langsung Ditolak Mentah-mentah saat Lamar Kerja
-
Model Ini Dilamar dengan Mahar Unik dan Super Mahal, Malah Ditolak!
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Dijebak Kerja ke Kamboja: Pemuda Kulon Progo Lolos dari Sindikat Penipuan hingga Kabur Lewat Danau
-
Banding Kasus TKD Maguwoharjo: Jogoboyo Edi Suharjono Lawan Vonis Berat
-
Duh! Tantang Pelajar dan Serang dengan Gesper, Tiga Remaja di Yogyakarta Ditangkap Warga
-
Warga Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Santuy, Sikat 4 Link Ini!
-
Rusa Timor yang Berkeliaran di Jalanan Sleman Akhirnya Tertangkap, Begini Kondisinya