SuaraJogja.id - Sebuah video yang menampilkan potongan adegan saat Najwa Shihab dibuat tak berkutik di hadapan komedian Denny Cagur kembali viral di media sosial.
Seperti jamak diketahui sosok Najwa Shihab dikenal punya gaya tegas saat memandu acara Mata Najwa. Tak sedikit narasumber yang dibuat kelimpungan saat menanggapi sederet pertanyaan tajam darinya.
Tapi nyatanya putri dari cendekiawan muslim Quraish Shihab itu bisa juga dibuat tak berkutik saat memandu acaranya sendiri. Hal itu terjadi kala ia menghadirkan sederet tamu pemeran Opera van Java pada 2019 lalu.
Video potongan mengenai obrolannya dengan Denny Cagur saat itu pun kembali viral saat diunggah ulang oleh akun @insta_julid.
Dalam video itu, Najwa menantang Denny Cagur yang merupakan rajanya gombal berperan sebagai seorang pejabat. Ia diminta untuk merayu rakyatnya agar makin sayang kepada dirinya sebagai seorang politisi dan wakil rakyat.
"Saya ingin menantang anda di meja Mata Najwa, yang saya tantang adalah anda merayu rakyat supaya percaya pada cinta anda pada rakyat kalau anda menjadi politisi dan pemimpin, coba silakan ke depan," ucap Najwa.
Tapi, bukannya merayu rakyat, Denny Cagur justru melemparkan rayuan mautnya yang ditujukan kepada Najwa Shihab.
"Banyak pejabat yang berjanji akan mengentaskan kemiskinan, banyak pejabat yang berjanji akan meningkatkan kesejahteraan, kalau seandainya saya jadi pejabat saya akan memperlakukan rakyat seperti saya memperlakukan kamu," kata Denny.
"Maksudnya apa?" cerca Najwa.
Baca Juga: Sederhana dan Ada di Gang Sempit, 6 Potret Kontrakan Denny Cagur sebelum Tenar
"Maksudnya saya akan selalu memperlakukan rakyat saya selalu nomor satu di hati saya," jawab Denny.
"Maksudnya apa ini kebiasaan harus to the poin saja," tanya Najwa lagi.
"Maksudnya kalau saya jadi pejabat gimana saya jadi pejabat kalau pikiran saya sudah habis mikirin kamu," balas Denny.
"Berarti anda salah fokus, karena pejabat kata lainnya ya, itu mengabdi kepada rakyat, mereka bisa membantu banyak rakyat yang tidak mampu," ujar Najwa.
"Oke seandainya di negeri ini semua penduduknya dibagi dua, orang mampu dan tidak mampu, saya berada di golongan tidak mampu...saya tidak mampu hidup tanpa kamu," tukas Denny yang membuat Najwa geleng-geleng hingga tak berkutik.
Cuplikan video rayuan maut Denny Cagur ke Najwa itupun mendapat pujian netizen.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan