Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Rabu, 24 November 2021 | 15:12 WIB
Suasana Malioboro pada malam tahun baru, Kamis (31/12/2020). [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]

SuaraJogja.id - Seorang perempuan curhat di media sosial tentang pengalamannya main ke Jogja dengan teman-temannya.

Curhatan sedihnya itu pun viral. Gadis berjilbab cokelat dalam video itu menceritakan, dirinya diajak ke Jogja oleh temannya.

Namun bukannya senang saat liburan, rupanya pengalamannya main ke Jogja dengan teman membuat dirinya sedih.

Sebab, ketika dalam perjalanan hingga sampai ke Jogja, ia dicueki oleh teman-temannya dalam satu mobil.

Baca Juga: Cerita Tambal Ban Panggilan di Jogja, Deg-degan Nambal Ban Motor Cah Klitih

"Diajak ke Jogja sama temen
Healing [tanda silang]
Dicuekin semobil [tanda centang]," tulisnya.

Gadis itu menuliskan pula alasan temen-temannya mengacuhkan dirinya selama liburan ke Jogja, yaitu keliru baca rute peta.

"Cuman gara-gara salah baca GMaps," ungkapnya.

Menonton curhatan video TikTok yang diunggah ulang akun Instagram @kontenbucen, Selasa (23/11/2021), tersebut, wargante prihatin.

"Pertemanan yg tidak sehat itu," komentar seorang netizen.

Baca Juga: Omah Njonja Bed and Brasserie: Perpaduan Cantik Konsep Heritage dan Pecinaan

"Sini kak, sm kita aja, paling ketawa bareng2 nyalahin gmaps," tambah yang lain.

"Ga asix, w yg suka baca maps sama tmn gua klo nyasar malah ngakak," ungkap warganet lainnya.

Load More