SuaraJogja.id - Berperan sebagai Siti dalam film Just Mom, aktris senior Christine Hakim teringat peran seorang ibu yang dengan segala perjuangannya.
"Boleh dikatakan, Ibu Siti ini cermin dari ibu Indonesia yang cinta kepada anak-anaknya dan dukungan kepada anak-anaknya itu the beyond our imagination," kata Christine Hakim seperti dikutip dari Antara, Jumat (26/11/2021).
Saat memerankan tokoh Siti tersebut, Christine Hakim merasa bahwa dirinya seolah-olah mendapatkan peringatan keras sebagai seorang anak. Oleh karena itu, Christine berharap, film "Just Mom" dapat ditonton oleh banyak orang terutama generasi muda dan menjadi renungan bersama, termasuk dirinya sendiri.
Menurutnya, saat ini orang-orang begitu menghargai para pahlawan namun lupa menghargai sosok ibu yang juga telah menjadi pahlawan dengan berjuang dan berkorban untuk anak-anaknya.
Baca Juga: Salmafina Sunan Kenalkan Ibu Spiritual: Dia yang Ajariku Agama
"Jadi pengorbanan ibu itu tidak ada habisnya dan rasa kemanusiaannya tidak membeda-bedakan mana yang lahir dari rahimnya dan mana yang tidak," tutur Christine Hakim.
"Saya bersyukur sekali bahwa dalam film ini juga ada pesan moral yang disampaikan untuk saya sebagai manusia dan sebagai anak yang masih harus merawat ibunya," lanjutnya.
Dalam film "Just Mom", Christine Hakim berperan sebagai Siti, seorang ibu yang merasa kesepian karena anak-anak kandungnya yang jarang pulang karena sibuk dengan pekerjaan padahal kondisi fisiknya semakin melemah.
Untuk mengobati kesepiannya itu, Siti kemudian merawat anak angkat bernama Jalu dan seorang ODGJ (Orang dengan Gangguan Jiwa) bernama Murni yang sedang hamil tua. Namun, keputusannya tersebut ternyata ditentang oleh kedua anak kandungnya.
Film "Just Mom" merupakan kerja sama Dapur Film dan TWC Media yang diproduseri oleh Hanung Bramantyo dan disutradarai oleh Jeihan Angga. Sedangkan naskahnya ditulis berdasarkan novel "Ibu, Doa yang Hilang" karya Bagas Dwi Bawono.
Baca Juga: Roro Fitria Akui Cobaan Terberat Saat Tahu Ibu Meninggal di Penjara
Film yang direncanakan tayang di bioskop pada 27 Januari 2022 itu dibintangi oleh Christine Hakim bersama Ayushita, Ge Pamungkas, Niken Anjani, dan Toran Waibro. Sebelumnya, film tersebut telah tayang perdana di Jakarta Film Week pada 20 November 2021.
Berita Terkait
-
Sempat Ramai Boikot Fedi Nuril, Film Terbarunya Justru Berhasil Gaet 200 Ribu Penonton Dalam Sehari
-
Dari Iming-iming Uang Jadi Mimpi Buruk: Kisah Ibu Pengganti Ilegal Guncang Tiongkok
-
Tiko Anak Ibu Eny Menikah Kapan? Sekarang Sudah Jadi Ayah dan Istrinya Punya Pekerjaan Mulia
-
Melania Trump Tolak Tinggal di Gedung Putih, Pilih New York dan Florida
-
Geni Faruk Diledek gara-gara Cuma Kasih Kado Bantal untuk Azura, padahal Banyak Manfaatnya
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
Terkini
-
Masih Ada Bangunan Masjid Berdiri di Area Proyek Tol Jogja-Solo-YIA, Begini Penjelasan Kontraktor
-
Penemuan Mayat di Ring Road Kentungan Sleman Ternyata Korban Tabrak Lari, Polisi Amankan Dua Pelaku
-
Amankan Lima Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Pastikan Sleman Tetap Kondusif
-
Gerebek Rumah Diduga Tempat Persembunyian Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Temukan Busur hingga Tombak
-
Terjadi Aksi Pembacokan di Jambusari Sleman, Polisi Amankan Lima Orang Terduga Pelaku