SuaraJogja.id - Duka lantaran Ameer Azzikra meninggal turut dirasakan Menteri Pariwisata dan ekonomi Kreatif atau Menparekraf Sandiaga Uno. Ia mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya putra mendiang Ustaz Arifin Ilham itu.
Sandiaga Uno mengunggah video ceramah Ameer Azzikra di Instagram, Senin (29/11/2021). Baginya, adik Alvin Faiz ini patut dijadikan teladan untuk anak-anak muda karena semangat dakwahnya.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun...
Allahummagfirlahu warhamhu, @ameer_azzikra, putra almarhum guru dan sahabat saya Ustadz Arifin Ilham. Semangatnya untuk berdakwah meneruskan perjuangan sang ayah, menjadi tauladan bagi generasi muda saat ini," ungkap @sandiuno.
Salah satu pesan dakwah yang paling diingat Sandiaga Uno dari Ameer Azzikra adalah soal orang bertakwa. Ia lantas berharap, banyak orang-orang bertakwa di dunia ini.
Baca Juga: Pesan Menyentuh Ameer Azzikra soal Kematian dan Cinta untuk Istri
"Pesan yang saya ingat dari dakwah ananda adalah orang bertakwa selalu bahagia. Insya allah kita semua tergolong dalam orang-orang yang bertakwa, bahagia di dunia dan akhirat," terang dia.
Dalam unggahan tersebut, Sandiaga Uno mengungkapkan pula bahwa ia dan Ameer Azzikra sempat membuat janti untuk bertemu dan membahas tentang perekonomian dan lapangan kerja.
Namun, sebelum janji terwujud, rupanya Ameer Azzikra sudah terlebih dulu dipanggil meninggalkan dunia. Lantas, Sandiaga Uno mengajak para pengikutnya di Instagram untuk mendoakan Ameer Azzikka.
"Beberapa waktu lalu, kami sempat berjanji untuk bertemu, membahas pengembangan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja bagi umat, khususnya di Pesantren Az-zikra, namun Allah belum takdirkan.
Mari kita do'akan bersama semoga ananda Ameer husnul khotimah. Aamin YRA," tutupnya.
Ameer Azzikra meninggal dunia pada Senin (29/11/2021) pukul 01.05 WIB. Sebelum meninggal dunia, putra kedua almarhum Ustaz Arifin Ilham ini sempat mengalami kritis di rumah sakit. Ia meninggal di usia 21 tahun diduga karena penyakit paru-paru.
Baca Juga: Bikin Nangis, Istri Akui Sudah Ikhlaskan Kematian Ameer Azzikra
Kepergiannya meninggalkan duka mendalam, terutama bagi sang istri, Nadzira Shafa, yang baru saja ia nikahi lima bulan lalu. Jenazah Ameer Azzikra dimakamkan di Pondok Pesantren Azzikra Gunung Sindur.
Berita Terkait
-
Mesti Rekrut Politisi Seperti Sandiaga Uno, PPP Butuh Superhero Agar Bisa Masuk Parlemen Lagi
-
Desa Wisata Bakau Serip Batam: Pendorong Ekonomi Lokal di Era Jokowi
-
Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran, Para Pemimpin Dunia Berdatangan ke Indonesia
-
Sandiaga Uno Benarkan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Dipisah
-
Jelang Pelantikan Prabowo, Sandiaga Uno Akui Belum Dapat Tawaran Menteri
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya