SuaraJogja.id - Seperti makhluk hidup lain, tumbuhan juga memiliki bagian bagian pendukung didalamnya seperti organ, batang, akar, bunga, daun, biji dan buah. Jika manusia memiliki arteri dan vena, maka tumbuhan memiliki xilem dan floem. Apa fungsi xilem dan floem?
Seperti manusia, tumbuhan juga memiliki jaringan yang membantu kinerja organ organ tersebut agar dapat bekerja dengan baik.
Jaringan pengangkut yang berfungsi sebagai transportasi hasil dari asimilasi daun hingga ke semua bagian yang ada pada tumbuhan, juga berfungsi sebagai pengangkut air atau garam mineral.
Nah didalam jaringan pengangkut terbagi menjadi dua bagian yakni jaringan Xilem dan Floem. Jaringan yang terletak dalam akar dan batang pada tumbuhan ini memiliki pengertian, unsur dan fungsi yang berbeda satu sama lain.
Baca Juga: Fungsi Floem, Pembawa Hasil Fotosintesis Pada Tumbuhan
Jaringan Xilem atau jaringan pembuluh kayu
Jaringan Xilem adalah jaringan kompleks yang terdiri dari berbagai macam bentuk sel hidup maupun sel mati. Akan tetapi umumnya sel yang menyusun jaringan ini sudah mati beserta membran sel yang tebal dan mempunyai kandungan lignin.
Jaringan ini berfungsi sebagai tempat untuk mengangkut air beserta zat mineral mulai dari akar hingga pada daun tumbuhan. Fungsi lain dari jaringan Xilem adalah sebagai salah satu jaringan penguat.
Pada alat mikroskop jaringan xilem berbentuk bulat besar, pada tumbuhan dikotil jaringan ini dipisahkan oleh kambium dimana xilem berada di dalam kambium, dekat dengan empulur.
Unsur jaringan xilem:
Baca Juga: Fungsi Xilem, Jaringan Pengangkut dalam Tumbuhan
1. Trakeid
Jaringan yang susunannya sel sel sempit, dimana penebalan dalam dindingnya akan berlangsung menjadi lebih tebal jika dibandingkan dalam trakea.
2. Trakea
Komponen pembuluh yang terdiri dari sel sel yang berbentuk silinder dan sesudah dewasa nanti akan mati dengan ujungnya semakin bersatu membentuk tabung penghantar air yang bersel banyak, dinamakan juga sebagai pembuluh.
3. Parenkim Xilem
Tersusun atas sel sel hidup yang biasa dijumpai dalam xilem sekunder atau xilem primer.
Jaringan Floem atau jaringan pembuluh tapis
Jaringan Floem adalah jaringan kompleks yang terdiri dari berbagai macam unsur yang akan mempunyai tipe berbeda yakni parenkim serabut, kloroid, dan pembuluh lapisan.
Jaringan floem berfungsi membawa dan menyebarkan zat makanan sebagai hasil dari proses fotosintesis.
Jaringan floem memiliki sel penyusun antara lain sel penyerta, sel tapis, sel parenkim, kulit kayu, dan sel serabut.
Pada alat mikroskop, jaringan floem terlihat kecil disekeliling jaringan xilem, sedangkan pada tumbuhan dikotil, jaringan floem terletak pada bagian luar kambium.
Perbedaan Jaringan Xilem dan Floem adalah :
- Xilem terbuat dari sel mati sedangkan floem dari sel hidup.
- Arah aliran jaringan Xilem keatas sedangkan floem dua aliran bisa ke atas maupun ke bawah.
- Dinding sel Xilem tipis sedangkan Floem tebal.
- Dinding sel Xilem terbuat dari lignin sedangkan floem selulosa.
- Fungsi jaringan Xilem mengangkut unsur hara mineral dari akar ke daun tumbuhan, sedangkan jaringan floem mengangkut hasil fotosintesis ke seluruh bagian tumbuhan.
- Jaringan Xilem tidak terdapat sitoplasma, sementara jaringan floem terdapat sitoplasma.
- Permeabilitas dinding sel jaringan xilem adalah impermeabel, sedangkan floem permeabel.
Nah, itulah pengertian, perbedaan dan fungsi xilem dan floem.
Kontributor : Jeffri Jeff
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Keroyok dan Bacok Orang saat Tawuran, Polisi Amankan 11 Orang Dewasa dan Anak-anak
-
Yuk Dapatkan Diskon Biaya Provisi 50% Sambut HUT ke-129 BRI, Ini Daftar Program Special BRIguna
-
Warga Keluhkan Bau Busuk dari Sejumlah TPST di Sleman, Ini Langkah yang Dilakukan DLH
-
Temui Endah Subekti-Joko, Bupati Petahana Gunungkidul Sunaryanta Akui Kekalahannya
-
Damkar Kota Jogja Evakuasi Buaya Sepanjang 3 Meter, Diduga Peliharaan Warga yang Lepas