SuaraJogja.id - King Faaz Arafiq membuat terenyuh banyak orang, termasuk Arie Untung. Suka menghafal Al-Aqur'an, putra Fairuz A Rafiq ini mengungkapkan alasannya.
Arie Untung membagikan potongan video bersama istrinya, Fenita Arie, saat mengobrol dengan Fairuz dan suaminya, Sonny Septian, serta Faaz. Video itu diawali dengan Faaz, yang membaca surat Al-Infitar.
Sambil memejamkan mata, Faaz mendaraskan surat tersebut dengan merdu. Arie Untung dan Fenita Arie pun penasaran dengan kegemaran Faaz menghafal Al-Qur'an dan menanyakan alasannya lebih suka melakukan kegiatan itu daripada bermain seperti kebanyakan anak seumurannya.
"Memang kata Mami-Daddy itu kan, "Bang, Abang itu harus jadi hafiz Qur'an. Kalau misalkan Mami-Daddy udah enggak ada, Abang nanti yang doain,"" jawab Faaz.
Potongan video kemudian ditutup dengan momen Faaz mengucapkan terima kasih pada Sonny, ayah sambungnya.
"Semoga Daddy ada di sisi Abang terus, ngelindungin Abang terus sama Mami, sama terima kasih udah ada di hidup Abang sama Mami sekarang," kata bocah 9 tahun itu, yang kemudian memeluk Sonny.
Sebagai caption untuk video unggahannya tersebut, Arie Untung mengaku terharu dan turut terbawa perasaan alias baper.
"Anak artis ini ngaji sukses bikin yang liat pada meneteskan air mata. Nonton sampe habis. Bikin baper," tulis dia.
Bukan hanya Arie Untung, warganet dan pesohor di kolom komentar turut terenyuh dengan Faaz, yang suka menghafal Al-Qur'an.
Baca Juga: Video King Faaz Pilih Menghapal Al Quran Ketimbang Bermain Viral, Alasannya Bikin Terenyuh
"Masha Allah jagoan soleh nya Daddy," komentar Sonny.
"Faaz sayang anak soleh hebat banget Mami @fairuzarafiq Daddy @sonnyseptian," tulis Ryana Dea.
Ada juga warganet yang mengungkapkan, "Ya Allah mewek. Masyallah semoga dilancarkan semua untuk jadi hafiz Al-Qur'an."
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Video King Faaz Pilih Menghapal Al Quran Ketimbang Bermain Viral, Alasannya Bikin Terenyuh
-
Anak Aktor Sonny Septian Bercita-cita Jadi Hafizul Qur'an, Alasannya Bikin Warganet Baper
-
17 Anak Artis Keturunan Timur Tengah, Imut dan Menggemaskan!
-
Pendakwah Zakir Naik Carikan Istri untuk Anaknya, Harus Penuhi 15 Kriteria Ini
-
Kabar Luhut Bongkar Jokowi Hafal Al Quran 40 Juz di Usia 10 Tahun, Cek Fakta di Sini
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan