Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 10 Desember 2021 | 13:22 WIB
Fungsi inti sel (Ruangguru)

Selain itu, dikutip dari Alodokter, Nukleolus biasanya berbentuk bulat, padat dan berwarna gelap. Nukleolus tidak dilengkapi membran di bagian luar. Nukleolus memiliki peran dalam memproduksi ribosom yang bertindak sebagai tempat pembentukan protein di dalam sel.

Sementara ribosom sendiri, seperti dikutip dari Ruang Guru, merupakan organel sel yang mempunyai bentuk kecil berupa butiran. Beberapa jenis pada organel sel ini tersebar secara bebas di sitosol dan sebagian lainnya melekat di retikulum endoplasma kasar atau REK.

Tempat sintesis protein, mengatur dan menyediakan komponen yang dibutuhkan dalam sintesis serta menjadi organel sel yang mengikat asam amino pada sitoplasma, merupakan fungsi dari ribosom.

Ribosom juga berperan dalam setiap aktivitas metabolisme yang terjadi di dalam sel.

Baca Juga: Fungsi Gelas Ukur di Laboratorium, Tak Hanya Jadi Alat Ukur

Demikian pembahasan fungsi Nukleolus pada makhluk hidup. Semoga bisa bermanfaat dan menambah pengetahuan tentang bagian dari nukleus.

Kontributor : Lukman Hakim

Load More