SuaraJogja.id - Fungsi Vakuola Pada Tumbuhan. Vakuola merupakan rongga yang ada di dalam sel. Vakuola dibatasi selapis membran dan berisi cairan yang disebut cairan sel. Vakuola ada pada sel hewan dan sel tumbuhan.
Dikutip dalam buku Cerdas Belajar Biologi yang dikarang Oman Karmana, terdapat perbedaan vakuola pada sel hewan dan sel tumbuhan. Sel hewan memiliki ukuran vakuola lebih kecil dan berjumlah lebih banyak dari sel tumbuhan.
Pada hewan, vakuola berfungsi mencerna makanan (vakuola makanan), memompa air ke luar sel (vakuola kontraktil pada Protista) dan mendistribusikan makanan dalam sel.
Sementara pada sel tumbuhan yang telah dewasa, umumnya terdapat vakuola tengah yang berukuran besar dan dikelilingi membran. Membran tersebut dinamakan dengan tonoplas.
Baca Juga: Tumbuhan Mirip Bunga Bangkai Mekar di Tumpukan Sampah di Jakbar
Dikutip dari buku Biologi Sel, yang dikarang Hafidha Asni Akmalia, S.Pd.,M.Sc., bila dilihat dari mikroskop cahaya, vakuola terlihat seperti ruang kosong dan transparan. Itulah yang membuat organel ini dinamai vacuole yang diambil dari bahasa lain yang memiliki arti kosong.
Vakuola pertama ditemukan pada Protozoa oleh Lazzaro Spallanzani. Lalu ilmuwan lain bernama Mathias Schleiden meneliti tentang sel tumbuhan dan menemukan bahwa vakuola bukan sebagai respirasi, seperti dugaan awal ketika ditemukan pada Protozoa.
Ukuran vakuola tergolong besar, dapat mengambil tempat dalam protoplas sekitar 95 persen. Pada tumbuhan tingkat tinggi ada yang berkisar 60 persen atau lebih.
Perkembangan Vakuola pada Sel Tumbuhan
Vakuola pada sel muda teramati berasal dari filamen-filamen kecil, yang kemudian menyatu dan membesar seiring perkembangan sel. Filamen tersebut berjumlah banyak dan akan membengkak lalu berfusi satu sama lain membentuk vakuola sentral yang besar.
Pada kondisi fisiologis tertentu vakuola dapat mengalami pola perkembangan terbalik namun akan kembali menyatu seperti semula.
Baca Juga: Mengenal Ciri Serta Fungsi Jaringan Epidermis pada Tumbuhan
Vakuola pada sel tentakel tumbuhan karnivora Drosera rotundifolia yang terisi penuh oleh antosianis, dapat mengalami pemecahan saat ada serangan yang terjebak.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Foto Jokowi Berada di Dalam Sel Tahanan
-
Terobosan Baru Pelayanan Stem Cell di Indonesia: Kolaborasi Celltech dan RSPPN
-
Janji Palsu Ibu Pengganti: Ratusan Wanita Dipaksa Jual Sel Telur di Bawah Ancaman di Georgia
-
Pasutri Tunda Momongan, Lebih Baik KB atau Pembekuan Sel Telur?
-
3 Cleanser Bubuk Korea Ampuh Angkat Sel Kulit Mati, Tertarik Mencoba?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta