SuaraJogja.id - Sejumlah pesohor berduka menerima kabar bahwa selebgram Edelenyi Laura Anna meninggal dunia, Rabu (15/12/2021) ini. Denny Sumargo, salah satunya, Selasa (14/12/2021), sempat membagikan kenangan bersama Laura Anna di malam sebelum kabar duka datang.
Di TikTok, Denny Sumargo membagikan video saat menggendong Laura Anna masuk mobil. Aktor sekaligus pebasket berjulukan Densu itu pun membantu sampai Laura Anna duduk nyaman di bangku depan mobil.
Setelah itu, Densu berdiri di dekatnya dan mengobrol singkat dengan Laura Anna. Eks presenter My Trip My Adventure itu mengatakan akan mengajak jalan-jalan keliling Indonesia begitu Laura Anna sembuh dan bisa berjalan lagi.
"Sembuh, jalan, kita keliling Indonesia," katanya.
"Sama Kak Oliv [istri Densu]," jawab Laura Anna.
Dengan jari-jari tangan yang sulit digerakkan untuk menggenggam, ia kemudian melakukan salam tinju dengan Denny Sumargo sebelum pamitan.
"Ingat ya janjinya," tutur Densu.
"Oke," sahut Laura Anna.
Momen tersebut lantas mendatangkan tangis haru bagi warganet. Mereka menuliskan doa untuk Laura Anna di kolom komentar video TikTok unggahan Densu.
Baca Juga: Nikita Mirzani Bagikan Kabar Duka: Selebgram Edelenyi Laura Anna Meninggal Dunia
"Selamat jalan perempuan kuat," tulis seorang warganet.
"RIP Laura. Kamu udah sembuh sekarang, udah bis ajalan lagi," tambah yang lain.
"Rest in Love, Laura," tulis netizen lainnya.
Edelenyi Laura Anna meninggal dunia hari ini, Rabu (15/12/2021) pukul 09.22 WIB. Terpantau melalui Instagram story-nya, Laura Anna masih aktif mengunggah konten pada Selasa (14/12/2021) malam.
Seperti diketahui, Edelenyi Laura Anna menderita kelumpuhan setelah mengalami kecelakaan mobil dengan kekasihnya saat itu, Gaga Muhammad pada Desember 2019. Laura mengalami sejumlah kerusakan tulang hingga lumpuh. Sementara Gaga hanya luka ringan.
Laura Anna kemudian mengajukan gugatan terhadap Gaga Muhammad ke Pengadilan Negeri Jakarta Timur atas kasus kecelakaan tersebut. Gaga kemudian ditahan polisi dan hingga kini kasusnya masih berlangsung.
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Bagikan Kabar Duka: Selebgram Edelenyi Laura Anna Meninggal Dunia
-
Sebelum Dikabarkan Meninggal, Laura Anna Keluhkan Sesak Napas Akibat Asam Lambung
-
Edelenyi Laura Anna Meninggal Dunia, Duka Selimuti Sosial Media
-
Ini Janji Denny Sumargo Sebelum Laura Anna Wafat
-
Sebelum Meninggal Dunia Edelenyi Laura Anna Beri Pesan Terakhir
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Hentikan Pemburu Rente, Guru Besar UGM Nilai Program MBG Lebih Aman Jika Dijalankan Kantin Sekolah
-
Satu Kampung Satu Bidan, Strategi Pemkot Yogyakarta Kawal Kesehatan Warga dari Lahir hingga Lansia
-
Malioboro Jadi Panggung Rakyat: Car Free Day 24 Jam Bakal Warnai Ulang Tahun ke-269 Kota Jogja
-
Lebih dari Sekadar Rekor Dunia, Yogyakarta Ubah Budaya Lewat Aksi 10 Ribu Penabung Sampah
-
Wisata Premium di Kotabaru Dimulai! Pasar Raya Padmanaba Jadi Langkah Awal Kebangkitan Kawasan