SuaraJogja.id - Smartfren bersama jajaran Kepolisan Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY) memberikan bantuan kebutuhan pokok (sembako) untuk warga di Desa Wisata Nglanggeran, Gunungkidul.
Harapannya, bantuan ini dapat membantu meringankan beban ekonomi warga yang terdampak pandemi COVID-19 sekaligus mempromosikan Desa Wisata Nglanggeran kepada masyarakat sebagai salah satu destinasi wisata yang berlatar belakang alam pedesaan dan budaya lokal.
Salah satu alasan penyelenggaraan kegiatan ini di Desa Nglanggeran karena predikatnya sebagai desa peraih penghargaan sebagai Best Tourism Village 2021 dari Organisasi Pariwisata Dunia di bawah Perserikatan Bangsa-Bangsa World Tourism Organization (UNWTO). Desa ini juga dinobatkan sebagai Desa Wisata terbaik versi ASEAN di tahun yang sama.
Pembagian sembako ini diharapkan dapat membantu sekitar 1.000 penduduk yang tinggal di Desa Nglanggeran. Adapun pembagian sembako tersebut bersamaan dengan vaksinasi yang diselenggarakan pada Kamis (16/12/2021).
Direktorat Pengamanan Objek Vital Polda DIY Komisaris Besar Polisi Achmadi, yang turut menghadiri acara pemberian bantuan sembako tersebut, mengatakan, “Dalam rangka meringankan beban warga masyarakat yang terdampak langsung COVID-19, Polri mengajak kerja sama serta mengimbau kepada seluruh stakeholder/perusahaan, termasuk dari Smartfren, untuk berperan serta meringankan beban masyarakat dengan memberikan CSR berupa paket sembako, masker, atau bentuk lainnya. Semoga kerja sama ini dapat meningkatkan sinergitas antara Polri dengan Smartfren & bisa meringankan beban masyarakat Yogyakarta.”
Regional Head Smartfren South Central Java Joseph Marthinus Gultom menambahkan, “Smartfren menyambut baik sinergi dengan Kepolisan Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY), khususnya Ditpamobvit Polda DIY dan Polres Gunungkidul dalam membantu meringankan beban masyarakat Yogyakarta, khususnya desa wisata yang terdampak langsung oleh pandemi. Harapan kami bantuan ini menjadi penopang semangat agar masyarakat Desa Nglanggeran dapat terus maju mengembangkan desa wisata nasional yang inspiratif dan membuka peluang penghidupan bagi banyak orang. Semoga sinergi ini dapat terus berlangsung, serta menyebarkan dampak positif untuk seluruh masyarakat Indonesia.”
Sejak awal Smartfren telah aktif di berbagai kegiatan yang mendukung ketahanan sosial masyarakat. Sebelumnya Smartfren bersama Smartfren Community turut terlibat dalam mendukung penyelenggaraan program vaksin keliling di Pamekasan, Madura, Jawa Timur. Selain itu, Smartfren juga turut mendukung program vaksinasi yang diselenggarakan oleh Polres Lhokseumawe, Aceh untuk turut mempercepat laju vaksinasi nasional.
Berita Terkait
-
Siskaeee Punya Hardisk 600 Gigabyte Berisi Ribuan Foto dan Video
-
Viral Penampakan Siskaeee Berjilbab usai Ditangkap Terkait Konten Vulgar
-
Punya Bisnis Terselubung di 7 Situs, Segini Total Pendapatan Siskaeee
-
Sambangi Polda DIY, Siskaeee Terduga Pemeran Video Porno Jalani Pemeriksaan
-
Video Detik-detik Polisi Menggeledah Indekos Siskaeee Tersangka Video Porno Bandara YIA
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Jeritan Hidup di Balik Asap Sate Malioboro: Kisah Kucing-kucingan PKL dan Dilema Perut yang Perih
-
7 Fakta Sidang Mahasiswa UNY Pembakar Tenda Polda DIY: Dari Pilox Hingga Jeritan Keadilan!
-
Pasar Murah di Yogyakarta Segera Kembali Hadir, Catat Tanggalnya!
-
Gempa Bumi Guncang Selatan Jawa, Pakar Geologi UGM Ungkap Penyebabnya
-
Kecelakaan Maut di Gamping, Pengendara Motor Tewas di Tempat Usai Hantam Truk