SuaraJogja.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI, sebagai bank yang senantiasa menjunjung nilai luhur dan semangat perjuangan perempuan, turut merayakan Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember 2021.
Komitmen tersebut diwujudkan dalam acara “Berbagi Bahagia Bersama BRI”, yang diselenggarakan di Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Budi Mulia 3, Jakarta. Dalam kesempatan tersebut, BRI memberikan bantuan berupa sembako hingga perlengkapan dan santunan kepada warga binaan sosial panti, yang berjumlah 400 orang.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Srikandi BRI tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada para perempuan hebat yang berasal dari berbagai kalangan. Program dan kegiatan CSR BRI Peduli yang dilakukan bersama warga panti di PSTW Budi Mulia 3 ini diharapkan dapat mendukung peningkatan peran pemberdayaan perempuan Indonesia.
Srikandi BRI sendiri merupakan sebuah komunitas bagi karyawan wanita di BRI, yang didirikan sejak 23 April 2020. Komunitas ini bergerak menjalankan berbagai program strategis dalam rangka meningkatkan kapabilitas perempuan.
Hari Ibu penting untuk dimaknai secara mendalam, sekaligus menjadi pengingat akan pentingnya peran perempuan selama ini. Dalam implementasinya, BRI juga menerapkan budaya kerja yang menjunjung tinggi perempuan.
Bank yang baru saja berulang tahun ke-126 ini senantiasa memperjuangkan keadilan dan kesetaraan gender dalam organisasi. Hal ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan produktif di lingkungan perusahaan.
Belum lama ini, BRI pun mendapat penghargaan UN Women 2021 Indonesia WEPs (Women’s Empowerment Principles) Awards untuk kategori Community Engagement and Partnership. Prestasi ini membuktikan komitmen BRI atas dukungannya terhadap perempuan dan kesetaraan gender.
Selain itu, bukti nyata lainnya juga dibuktikan dari komposisi SDM, khususnya jumlah pekerja perempuan di BRI, yakni sebanyak 42,36% untuk karyawan perempuan dan 57,64% untuk pria.
Dalam Berbagi Bahagia Bersama BRI tersebut, meskipun acara dilaksanakan pada situasi pandemi, namun kegembiraan warga binaan sosial panti tetap menunjukkan antusiasme yang tinggi.
Baca Juga: Sambut Putaran Kedua BRI Liga 1, Borneo FC Isyaratkan Belum Berhenti Belanja Pemain
Kegiatan juga dilaksanakan dengan suasana hangat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Sebelum acara berlangsung, seluruh partisipan yang hadir dipastikan sehat dan telah menjalankan tes antigen dengan hasil negatif Covid-19.
Berita Terkait
-
Peringatan Hari Ibu, BRI Dukung Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan
-
Anggota Komisi XI: Hari Ibu, Penghormatan Atas Perjuangan Kaum Ibu
-
Kisah 3 Ibu Urus Keluarga dan Mewujudkan Mimpi Wirausaha Bersama Shopee
-
Video Ibu Ciumi Anak di Gerobak Viral: Potret Bahagia Sederhana
-
Hari Ibu Nasional Jadi Momen Tepat untuk Perkuat Komunikasi Antar Keluarga
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
10 Kuliner Hidden Gem Jogja yang Wajib Dicoba, Cocok Buat Jalan Santai Akhir Pekan
-
Jeritan Hati Sopir TransJogja: Gaji Tipis, Denda Selangit, dan Ironi di Balik Kemudi
-
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan DIY Siap Hadapi Ancaman Bencana La Nina dan Erupsi Merapi
-
Tragis! Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Monjali Sleman, Dua Orang Tewas
-
Kisah Ironis di Jogja: Bantu Ambil Barang Jatuh, Pelaku Malah Kabur Bawa Dompet dan Ponsel