SuaraJogja.id - Pintu bioskop sudah dibuka dengan sejumlah pembatasan untuk mengobati kerinduan penonton akan film-film Indonesia, terutama di masa pandemi ini.
Walaupun ada sejumlah pembatasan karena pandemi COVID-19 belum usai, ternyata banyak film Indonesia yang dapat menggaet puluhan hingga ratusan ribu penonton untuk kembali ke bioskop sepanjang tahun ini.
ANTARA merangkum sejumlah film Indonesia yang laris ditonton oleh masyarakat di layar lebar pada saat pandemi sepanjang tahun 2021.
1. Nussa
Film animasi "Nussa" yang diproduksi oleh The Little Giantz dan Visinema Pictures ini diadaptasi dari serial animasi pemenang kategori Film Animasi Terbaik Festival Film Indonesia (FFI) 2019 yang berjudul sama.
Film ini ditayangkan secara perdana di Bucheon International Fantastic Film Festival (BIFAN) di Korea Selatan pada 8-18 Juli 2021, lalu ditayangkan di bioskop seluruh Indonesia pada 14 Oktober 2021.
"Nussa" meraih Piala Citra di Festival Film Indonesia (FFI) 2021 untuk kategori Film Animasi Terbaik. Film ini juga dilaporkan mencatatkan sebanyak 443.498 penonton selama penayangannya.
2. Yowis Ben 3 dan Yowis Ben Finale
"Yowis Ben 3" dan "Yowis Ben Finale" disutradarai oleh Fajar Nugros bersama Bayu Skak dan dibintangi oleh Bayu Skak, Joshua Suherman, Brandon Salim dan Tutus Thomson.
Baca Juga: Efek Nonton di Bioskop, Pria ini Lakukan Aksi Kocak, Warganet: Gatot Kaca Nyasar
Dua film penutup seri "Yowis Ben" ini masing-masing rilis di bioskop pada 25 November 2021, dan dilanjutkan satu bulan setelahnya.
Kedua film tersebut, mengutip data dari Wikipedia, meraih masing-masing sebanyak 392.244 dan 131.927 penonton sepanjang penayangannya.
3. Tarian Lengger Maut
Bukan cuma film ringan dan film keluarga, film horor pun tak lepas dari perhatian pecinta film Tanah Air.
"Tarian Lengger Maut" (sebelumnya berjudul "Detak") adalah sebuah film thriller horor Indonesia tahun 2021 mengusung tema budaya tari Lengger yang berasal dari Banyumas.
Film ini disutradarai oleh Yongki Ongestu dan diproduksi oleh Visinema Pictures dan Aenigma Picture. Film ini juga dibintangi oleh Della Dartyan dan Refal Hady.
Berita Terkait
-
7 Potret Sarwendah Sewa Studio Bioskop, Dapat Kejutan dari Ruben Onsu
-
8 Film Indonesia dengan Pendapatan Tertinggi Sepanjang Tahun 2021
-
Viral Pria Tertidur di Dalam Bioskop Sendirian, Sengaja Ditinggal Pacar karena Kesal
-
7 Rekomendasi Film 2021 yang Tayang di Bioskop, Salah Satunya Spiderman No Way Home
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
ARTJOG 2026 Siap Guncang Yogyakarta, Usung Tema 'Generatio' untuk Seniman Muda
-
Komdigi Tegaskan Pembatasan Game Online Destruktif, Gandeng Kampus dan Industri Optimasi AI
-
Anak Kos Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp 299 Ribu Siap Bikin Akhir Bulan Aman, Sikat 4 Link Ini!
-
Kabel Semrawut Bikin Jengkel, Pemkab Sleman Ancam Stop Izin Tiang Baru dari Provider
-
Geger! Rusa Timor Berkeliaran di Sleman, Warga Panik Cari Pemilik Satwa Liar yang Lepas