SuaraJogja.id - Diabetes atau penyakit gula adalah penyakit kronis yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah.
Glukosa merupakan sumber energi utama bagi sel tubuh manusia yang menumpuk di dalam darah akibat tidak diserap oleh sel tubuh dengan baik yang dapat menimbulkan gangguan organ tubuh.
Jika diabetes tidak dikontrol dengan baik, maka dapat menimbulkan berbagai komplikasi penyakit yang membahayakan nyawa si penderita.
Berikut adalah ciri-ciri penyakit gula atau diabetes yang wajib kamu waspadai.
1. Sering Ingin Buang Air Kecil
Selalu ingin buang air kecil bisa jadi ciri-ciri penyakit diabetes. Gejala ini dapat semakin kuat menandakan diabetes jika terjadi pada malam hari, apa lagi kalau kamu sering terbangun ditengah malam.
Dalam medis, ciri-ciri penyakit diabetes ini disebut dengan poliuria.
Kondisi ini terjadi karena kadar gula darah sudah terlalu tinggi, sehingga ginjal tidak bisa menyerap semuanya. Jadi kelebihan gula akan dibuang melalui urine.
2. Mudah Merasa Haus
Baca Juga: Pakar Sebut Konsumsi Nasi Berlebihan Picu Diabetes
Sering buang air kecil membuat cairan tubuh berkurang terus menerus. Akibatnya kamu akan merasa mudah sekali haus.
Rasa haus yang dirasakan juga berbeda dari haus biasanya, karena rasa hausnya tak kunjung hilang walaupun sudah minum dengan banyak.
3. Cepat Lapar
Lapar mungkin hal yang normal, namun jika kamu merasa cepat lapar padahal baru saja makan, bisa jadi itu ciri-ciri penyakit diabetes.
Gejala ini terjadi akibat tidak bekerja dengan optimalnya hormon insulin dalam tubuh. Normalnya makanan yang masuk akan diubah menjadi glukosa untuk sumber energi bagi setiap sel, jaringan, dan organ tubuh. Proses ini diatur oleh hormon insulin.
4. Turunnya Berat Badan Secara Drastis
Ketika mengalami diabetes, berat badan akan mengalami penurunan, padahal tidak sedang berdiet. Hal ini terjadi karena produksi insulin yang tidak memadai, sehingga membuat tubuh mengambil sumber energi lain dari protein, lemak, dan otot.
5. Kulit Kering
Diabetes juga mempengaruhi kulit pengidapnya, gejala yang sering dialami seperti, kulit gatal dan kering, bersisik, atau pecah-pecah.
Kulit kering menjadi ciri-ciri penyakit diabetes karena tubuh kehilangan banyak cairan lewat urine.
Kulit kering juga bisa terjadi akibat berkurangnya sensitivitas saraf dan terhambatnya sirkulasi darah.
6. Luka Lama Sembuhnya
Luka seperti infeksi, bekas gigitan serangga, memar atau luka kulit yang tak kunjung sembuh bisa jadi ciri-ciri diabetes.
Hal ini terjadi akibat tingginya kadar gula darah, sehingga menyebabkan dinding pembuluh darah arteri menyempit dan mengeras.
Membuat aliran darah kaya oksigen dari jantung menuju seluruh tubuh jadi terhambat.
Hal inilah yang membuat sel-sel tubuh kesulitan untuk memperbaiki jaringan dan saraf yang rusak. Membuat penyembuhan luka menjadi lambat.
7. Gangguan Penglihatan
Fungsi pengelihatan memang akan mengalami penurunan seiring bertambahnya usia. Namun jika kamu sering mengeluhkan gangguan pengelihatan seperti pengelihatan kabur, buram, atau pengelihatan keruh sejak usia muda, kamu harus waspada akan gejala diabetes.
Ciri-ciri penyakit diabetes ini terjadi karena kadar gula darah yang terlalu tinggi. Hal ini dapat menyebabkan kerusakan saraf serta perdarahan di pembuluh darah mata.
Pada kasus yang parah bagi pengidap diabetes yang mengalami masalah di mata juga bisa mengalami gejala katarak, glaukoma, bahkan kebutaan secara permanen.
Pentingnya deteksi dan jaga sejak dini akan menghindarkan Kamu dari penyakit diabetes dimasa mendatang. Lakukan olahraga secara rutin dan kontrol pola makan sehat.
Kontributor : Jeffri Jeff
Berita Terkait
-
Kaki Bengkak Gejala Penyakit Apa? Simak Ulasan Berikut
-
Tidak Hanya Turunkan Risiko Diabetes, Kurangi Nasi Juga Baik untuk Lingkungan Loh
-
Perhatikan, Inilah Gejala yang Muncul di Malam Hari ketika Kadar Gula Darah Tinggi
-
Ciri-Ciri Penyakit Gula dan Jenisnya
-
7 Manfaat Teh Hijau untuk Kesehatan, Dipercaya Mampu Menurunkan Berat Badan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Maling Anjing di Lereng Merapi Sleman Menyerahkan Diri, Kasus Berakhir Damai di Polsek
-
Tendangan Kungfu Berujung Sanksi Seumur Hidup, KAFI Jogja Pecat Dwi Pilihanto
-
Senyum Lebar Pariwisata Sleman di Libur Nataru, Uang Rp362 Miliar Berputar dalam Dua Pekan
-
Indonesia Raih Prestasi di SEA Games 2025: BRI Pastikan Penyaluran Bonus Atlet Berjalan Optimal
-
Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Januari 2026, Cek Penerima dan Nominalnya!