SuaraJogja.id - Tak jarang Deddy Corbuzier memanen pujian karena para tamu yang ia datangkan dalam podcast miliknya di YouTube. Kali ini, ia makin membuat publik, termasuk para rekan artis, tertegun lantaran berhasil mengundang Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Bocoran podcast tersebut diunggah Deddy Corbuzier ke Instagram pada Senin (3/1/2022) dengan keterangan tentang kesan yang ia dapatkan setelah bertemu sang wapres.
Ditampilkan rombongan pengawal Ma'ruf Amin dengan penjagaan ketat mengantar sang pejabat ke lokasi syuting.
Saat Ma'ruf Amin turun, para petugas pun memberikan hormat, dan Deddy Corbuzier membungkuk saat salim dengannya.
"Let's start this 2022 with a bang! Besok exclusive! Yang selama ini kita pikir beliau kerjanya apa dan di mana... You need to see this," ungkap presenter yang mengawali karier di industri hiburan sebagai pesulap itu.
Selain membongkar kerja Ma'ruf Amin, Deddy Corbuzier mengungkapkan karakteristik sang wapres, yang menurutnya tak pernah diperlihatkan ke publik sebelumnya.
Ayah satu anak ini menilai, Ma'ruf Amin adalah sosok yang humoris, dan bahkan Deddy Corbuzier di-roasting di podcast-nya sendiri.
"Enggak akan pernah lihat Abah @kyai_marufamin segokil ini pokoknya! Lucu sumpah. Lucu, komedi, segar. Bermakna... Dan gue di-roasting beliau di podcast," terang Deddy Corbuzier.
Ia pun merasa terhormat Ma'ruf Amin bersedia datang menerima undangannya ke podcast. Dirinya berterima kasih pada politikus 78 tahun tersebut.
Baca Juga: Presiden Joko Widodo Pimpin Rapat Terbatas Evaluasi PPKM
"Salute! And thank you, Sir for coming. It's a great honor! Mean it," tulis dia, yang juga menambahkan bahwa tayangan podcast-nya bersama Ma'ruf Amin akan diluncurkan pada Selasa (4/1/2022) di program Close the Door miliknya di YouTube.
Seketika kolom komentar teaser podcast Deddy Corbuzier dengan Ma'ruf Amin itu dibanjiri ungkapan takjub warganet, tak terkecuali para rekan selebritas kekasih Sabrina Chairunnisa itu.
"Lu emang ganas, Master. Proud of you," komentar Ivan Gunawan.
"Wow, ngeri," tambah dr Tirta.
Selain itu, Marshel Widianto juga mengungkapkan, "Rispek."
Berita Terkait
-
Presiden Joko Widodo Pimpin Rapat Terbatas Evaluasi PPKM
-
Untuk Pecinta Horor, Berikut 3 Rekomendasi Podcast yang Wajib Didengar!
-
Rumah Tangganya Sama Vicky Prasetyo Dikabarkan Retak, Netizen: Menebus Waktu Yang Hilang
-
Sakit Hati, Greta Irene Sebut Ibu Gaga Muhammad Nyumpahin Laura Pas Sudah Meninggal
-
Kakak Laura Anna Geram Dengan Ucapan Ibunda Gaga Muhammad : Sumpah Aku Emosi
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
ARTJOG 2026 Siap Guncang Yogyakarta, Usung Tema 'Generatio' untuk Seniman Muda
-
Komdigi Tegaskan Pembatasan Game Online Destruktif, Gandeng Kampus dan Industri Optimasi AI
-
Anak Kos Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp 299 Ribu Siap Bikin Akhir Bulan Aman, Sikat 4 Link Ini!
-
Kabel Semrawut Bikin Jengkel, Pemkab Sleman Ancam Stop Izin Tiang Baru dari Provider
-
Geger! Rusa Timor Berkeliaran di Sleman, Warga Panik Cari Pemilik Satwa Liar yang Lepas