SuaraJogja.id - Cara kucing berkembang biak. Kucing termasuk hewan domestik yang sudah berbaur dengan manusia sejak 6000 SM. Dahulu orang Mesir kuno menggunakan kucing untuk menjauhi tikus atau hewan pengerat lainnya dari lumbung hasil panen.
Namun kini orang memelihara kucing bukan hanya untuk menjauhkan tikus saja. Tapi ada juga orang yang memelihara kucing karena hobi atau memang seorang pecinta hewan.
Bagi Anda yang gemar memelihara kucing atau yang baru akan memeliharanya, perhatikan perilaku kucing yang lucu dan menggemaskan, sebagai berikut:
1. Mendengkur
Gelombang pada dengkuran kucing terjadi sekitar 25 sampai 150 hertz. Dan dengkuran pada kucing ini dipercaya dapat mengurangi stres dan depresi pada kucing.
Baca Juga: 6 Area di Rumah yang Sering Menjadi Sarang Hewan Pengganggu
2. Memijat
Kucing memijat melalui telapak tangannya secara bergantian dengan menekan telapak tangannya pada tubuh kucing lain atau kepada manusia.
Ketika menyusu pada induknya, anak kucing biasanya akan memijat perut ibunya, hal ini dilakukan agar air susu pada ibunya akan mengalir dengan lancar.
3. Refleks Meluruskan
Yaitu kemampuan kucing mengarahkan tubuhnya ketika terjatuh agar bisa mendarat dengan benar dan terhindar dari cedera.
Biasanya kemampuan ini dimiliki oleh kucing yang berumur 3-4 minggu. Seiring berjalannya waktu kemampuan ini semakin sempurna, yakni ketika berusia 7 minggu.
Proses perkembangbiakan kucing
Bagi Anda yang mempunyai kucing, kenali bagaimana hewan ini berkembang dan biak. Selain itu ada juga tanda-tanda kucing yang Anda pelihara akan melahirkan.
Baca Juga: Temukan Kucing Tersesat, Publik Malah Dibuat Syok saat Lihat Kejanggalan Ini
Berikut penjelasan bagaimana kucing berkembang biak, diantaranya:
- Kucing melahirkan dan punya anak
- Kucing mengalami masa kehamilan selama 63 hari
- Kucing mampu melahirkan hingga 4-6 anak sekali lahir
- Anak kucing lahir dengan keadaan tuli dan buta
- Anak kucing mulai membuka mata ketika menginjak usia 8-10 hari
- Anak kucing mendapat ASI selama 6-7 minggu
- Memasuki 10-15 bulan kucing mengalami kematangan seksualnya
Bila kucing di rumah Anda sudah mengalami kematangan seksual dan saat ini sedang hamil, kenali ciri-cirinya ketika kucing akan melahirkan, sebagai berikut tanda-tandanya:
- Serviks dan rahim kucing sedang siap untuk melahirkan.
- Kontraksi umumnya terjadi juga pada kucing namun tidak terlihat.
- Kucing terliaht gelisah dan sering berjalan seperti mencari sesuatu.
- Kucing tidak mau makan selama 24 jam sebelum melahirkan dan temperatur tubuhnya turun dibawah 37,8 derjat Celsius.
- Kucing akan mondar mandir mencari tempat yang tepat untuk melahirkan, istilah ini disebut dengan “nesting”.
- Kucing akan melahirkan ditempat yang menurutnya nyaman, jangan pernah memindahkannya, karena kucing tahu betul tempat yang nyaman bagi dirinya.
Setelah kucing melahirkan, lakukan dan pastikan hal-hal berikut agar anak dan induk kucing sehat:
- Pastikan si induk mengurus bayi-bayinya
- Si induk biasanya menunggu semua anaknya lahir sebelum akhirnya menyusui. Jika si induk terlihat mengabaikan anaknya, persiapkan susu bubuk dan susui dengan botol khusus menyusui hewan kecil
- Bila ada masalah dengan susu induknya segera hubungi dokter hewan untuk menstimulasi dan sementara Anda bisa susui bayi kucing menggunakan botol.
Demikian ulasan mengenai kucing dan bagaimana cara kucing berkembang biak, Semoga bisa menambah wawasan aAnda dan bermanfaat bagi kita semua.
Kontributor : Damayanti Kahyangan
Berita Terkait
-
Dear Pawrents, Kapan Kucing Bisa Vaksin Setelah Melahirkan? Jangan sampai Anabul Sakit
-
Simpanan Tak Biasa Bupati Indramayu Lucky Hakim, Mulai yang Albino Hingga Tanpa Bulu
-
Level Old Money Raline Shah Beda, Pelihara Kawanan Rusa di Rumah!
-
Musim Mudik, Hotel Kucing Kebanjiran Pelanggan
-
Cat Lover Cantik Asal Tangerang Boyong Kucing Kesayangan Mudik ke Lampung
Terpopuler
- Tenaga Kalahkan Yamaha XMAX, Tampan Bak Motor BMW: Pesona Suzuki AN400 Bikin Kesengsem
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Sudah Dihubungi PSSI, Harga Pasar Pemain Keturunan Ini Lebih Mahal dari Joey Pelupessy
- Segera Ambil Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Cairkan Rezeki Siang Hari Bernilai Rp 300 Ribu
- 6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Pilihan
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
-
Puji Kinerja Nova Arianto, Kiper Timnas Indonesia: Semoga Konsisten
Terkini
-
BTNGM Tindak Pendaki Ilegal yang Viral, Kirim Surat ke Pihak Kampus di Sukoharjo untuk Diproses
-
Dipanggil Sultan, Wali Kota Hasto Wardoyo Didesak Segera Atasi Ruwetnya Masalah Kota Jogja
-
Wabah Antraks Kembali Hantui Yogyakarta, Pemda DIY Bergerak Cepat, Vaksinasi Jadi Kunci
-
Pemkot Yogyakarta Gelar Pemeriksaan Kesehatan Lansia Gratis Tiap Bulan, Catat Tanggal dan Lokasinya!
-
Psikolog UGM Soroti Peran Literasi Digital dan Kontrol Diri