SuaraJogja.id - Penonton Harry Potter 20th Anniversary: Return to Hogwarts di HBO Max mendapati sebuah kesalahan saat menampilkan foto masa kecil pemeran Hermione Granger. Bukannya pakai foto Emma Watson, yang ditampilkan malah foto Emma Roberts saat masih kecil.
Emma Watson pun memberi respons tak terduga untuk kesalahan tersebut. Melalui unggahan Instagram pada Rabu (5/1/2022), Emma Watson membagikan ulang foto masa kecil Emma Roberts.
Di foto tersebut, aktris yang kini berusia 30 tahun itu mengenakan sepasang telinga Minnie Mouse. Emma Watson justru menganggap jenaka kesalahan foto itu.
"Aku TIDAK selucu ini, @emmaroberts," tulis aktris 31 tahun itu sebagai keterangan foto, menyertakan emoji tertawa dan "#EmmaSistersForever".
Kemudian pada hari yang sama, Emma Roberts mengunggah Instagram story dengan balasan berbunyi, "Ha ha!"
"Aku tidak percaya itu! @emmawatson," tambahnya.
"LMFAO," komentar seorang warganet. "Ya Tuhan Emma, aku tidak menyangka kamu akan melakukan ini."
Bukan Emma Watson dan Emma Roberts saja yang bereaksi terhadap kesalahan itu, setelah blunder tersebut tersebar online, produser mengucapkan terima kasih kepada para penonton bermata elang yang menangkap kekeliruan itu.
"Penggemar Harry Potter yang jeli!" kata mereka dalam sebuah pernyataan yang diperoleh E! News. "Kalian membuat kehebohan tentang pengeditan foto yang salah label mendapat perhatian kami. Versi yang baru sudah tersedia sekarang."
Baca Juga: Raffi Ahmad Ketahuan Selingkuh, Hotman Paris Makin Kurus
Tentu saja, kecerobohan foto itu bukan satu-satunya momen spesial yang membuat para penggemar heboh.
Sepanjang film, yang dirilis dua puluh tahun setelah film Harry Potter pertama, Emma Watson, Daniel Radcliffe, Rupert Grint, Tom Felton, Ralph Fiennes, Jason Isaacs, dan para pemeran lainnya berbagi kenangan dan wawasan tentang masa-masa syuting seluruh film Harry Potter.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Ketahuan Selingkuh, Hotman Paris Makin Kurus
-
Emma Watson Terang-terangan Dukung Palestina, Israel Meradang
-
Emma Watson Dikecam Pejabat Israel karena Suarakan Dukungan untuk Palestina
-
Dukung Palestina, Emma Watson Dicibir Duta Israel untuk PBB
-
Beri Dukungan untuk Palestina, Emma Watson Dapat Kecaman Keras dari Israel
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Jadwal KRL Jogja-Solo Periode 6-11 Januari 2026 PP
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Kasus Dugaan Korupsi Eks Bupati Sleman, Pengamat Hukum Sebut Tak Tepat Diproses Pidana
-
Pasca Euforia Satu Indonesia ke Jogja, Carut Marut Transportasi Jogja Perlu Dibenahi
-
Anjing Diracun lalu Dicuri di Lereng Merapi Sleman, Polisi Turun Tangan