SuaraJogja.id - Tim Dekontaminasi, Pemakaman dan Pemulasaran Jenazah Covid-19 BPBD Sleman, telah memakamkan sedikitnya tiga jenazah dengan protokol Covid-19, dalam jangka waktu sepekan terakhir.
Kepala Pelaksana BPBD Sleman Makwan menuturkan, seluruh pasien Covid-19 tersebut meninggal di rumah sakit.
"Satu probable, dua terkonfirmasi," kata dia, Jumat (7/1/2022).
Makwan mengatakan, pasien Covid-19 meninggal tadi sudah berusia lanjut usia. Mereka dimakamkan sesuai daerah asal, yakni Tempel dan Gamping.
Menurut dia, pemakaman menggunakan protokol Covid-19 cenderung meningkat dibanding bulan sebelumnya. Karena sepanjang Desember 2021, hanya ada dua pasien.
Mengetahui masih adanya kasus pasien Covid-19 meninggal dunia, Makwan mengimbau masyarakat tetap waspada dan mematuhi protokol kesehatan.
"Pandemi Covid-19 belum berakhir. Ada atau tidak adanya kematian, masyarakat perlu waspada," kata dia.
Tim Dekontaminasi, pemakaman dan Pemulasaran jenazah di BPBD Kabupaten Sleman masih aktif dengan personel lengkap.
Dua selter, Asrama Haji dan Rusunawa MBR Gemawang masih disiagakan, untuk mengantisipasi adanya lonjakan pasien Covid-19.
Baca Juga: BPBD Sleman Pastikan Jaringan Pipa Air Bersih di Lereng Merapi Sudah Berhasil Diperbaiki
Kepala Dinas Kesehatan Sleman Cahya Purnama mengungkapkan, pihaknya telah meminta Rumah Sakit agar tetap menyiagakan 40% bed dari total kapasitas. Diperuntukkan bagi pasien Covid-19.
"Meskipun saat ini digunakan bagi pasien lain, tetapi [bed] jangan dibongkar dulu. Sekat-sekatnya sekarang juga masih ada. Oksigen dan sarpras lainnya masih ada," tandasnya.
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
- 
            
              Sudah 400 Sekolah di Samarinda Lakukan Vaksinasi Covid-19, PTM Digelar dengan Prokes Ketat
 - 
            
              Profil Ashanty, Artis yang Positif Covid-19 Usai Liburan dari Turki
 - 
            
              Benarkan Diri Terjangkit Covid-19 Varian Omicron, Ashanty Beri Penjelasan, Warganet: GWS
 - 
            
              Kasus Omicron Meningkat, Dinkes Tangerang Siapkan Ruang Isolasi Untuk Pasien Covid-19
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Warga Jetisharjo Geger! Mortir Perang Dunia II Ditemukan Saat Gali Tanah
 - 
            
              Banjir & Longsor Mengintai: Kulon Progo Tetapkan Status Siaga Darurat, Dana Bantuan Disiapkan?
 - 
            
              Gunungkidul Genjot Pendidikan: Bupati Siapkan 'Dukungan Penuh' untuk Guru
 - 
            
              DIY Percepat Program Makan Bergizi Gratis: Regulasi Bermasalah, Relawan Jadi Sorotan
 - 
            
              Rebut Peluang Makan Bergizi Gratis: Koperasi Desa di Bantul Siap Jadi Pemasok Utama