SuaraJogja.id - Perbedan Barongsai dan Liong apa saja? Sebab hal ini banyak ditanyakan, terlebih saat Hari Raya Imlek. Perayaan Imlek 2022 tidak lama lagi.
Imlek akan dirayakan pada 1 Februari 2022.
Liong dan Barongsai sering tampil bersamaan saat perayaan hari Imlek. Diiringi dengan musik khas yang tak kalah unik, tarian yang ditampilkan selalu berhasil memukau para penontonnya.
Tapi akan lebih seru jika Anda tahu perbedaan dua tokoh dalam pertunjukan ini bukan? Selain bentuknya, berikut beda barongsai dan liong.
Baca Juga: Waspada, 6 Wilayah di Kalbar Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang
Imlek sendiri adalah perayaan tahun baru Cina yang dirayakan secara rutin. Masyarakat Tionghoa yakin, bahwa perayaan ini merupakan sambutan pada tahun yang penuh berkah, kebijaksanaan, dan jauh dari musibah.
Maka tak heran setiap perayaan dan pertunjukan barongsai selalu dipadati pengunjung yang ingin menonton sekaligus merayakan pergantian tahun tersebut.
Barongsai adalah Dewa Singa yang digambarkan sebagai penguasa daratan. Tokoh ini dimainkan oleh dua orang, yang memegang bagian kepala dan bagian badan serta ekornya.
Biasanya dalam satu pertunjukan, terdapat beberapa barongsai yang turut tampil.
Muncul dengan berbagai warna dan ornamen, barongsai juga sering kali menjadi ‘agen’ dalam penerimaan angpao yang diberikan.
Baca Juga: Apa Beda Barongsai dan Liong? Tarian yang Selalu Muncul Saat Imlek
Atraksi di ketinggian dengan tiang-tiang pancang juga ditunjukkan, untuk menghibur siapa saja yang menyaksikannya.
Di sisi lain, Liong adalah hewan mitologi yang berbentuk naga yang bijak. Liong sendiri melambangkan Dewa Kebijaksanaan yang turun ke bumi saat pergantian tahun baru Cina, untuk memberikan petuah dan wejangan pada semua orang yang merayakan.
Liong ditampilkan dengan belasan hingga puluhan orang, tergantung panjang dari liong yang dibawa. Gerakan khasnya adalah meliuk-liuk indah, dari kepala hingga ke ujung ekornya.
Ukuran besar membuat liong tak pernah lepas dari pandangan penonton pertunjukan ini.
Itu tadi sedikit penjelasan mengenai beda barongsai dan liong yang bisa kami bagikan. Semoga dapat menjadi satu informasi yang berguna untuk Anda, dan selamat melaksanakan aktivitas Anda berikutnya!
(I Made Rendika Ardian)
Berita Terkait
-
Warna-warni Cap Go Meh Tanjung Selor: Barongsai dan Mobil Hias Memukau Warga
-
Sejarah Cap Go Meh, Tradisi 2000 Tahun dari Ritual Kuno Hingga Festival Lampion
-
Semarak Perayaan Pawai Cap Go Meh di Pecinan Glodok
-
Intip Nasib Shio Ayam, Kerbau, dan Tikus yang Dibilang Gibran Paling Beruntung di 2025, Apa Benar?
-
Meriahkan Penutupan Imlek 2025 Bersama Nasabah di Jakarta, Bank Mandiri Perkuat Layanan dan Inovasi Digital
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan