Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Senin, 10 Januari 2022 | 12:57 WIB
Anya Geraldine dan Jefri Nichol.

SuaraJogja.id - Aktor Jefri Nichol diledek warganet gara-gara videonya di balik layar saat syuting video klip lagu "Bintang di Surga" dari Noah. Meski begitu, ia santai meresponsnya dan justru ikut menjadikan dirinya sendiri sebagai bahan lelucon.

Jefri Nichol membagikan potongan video di balik layar atau behind the scene (BTS) proses syuting tersebut. Di video itu, Jefri Nichol beradegan mesra dengan Anya Geraldine.

Keduanya berdekatan menghadap satu sama lain. Namun, karena tinggi badan yang terpaut cukup jauh, Jefri Nichol harus mengimbangi Anya Geraldine. Caranya, ia berdiri di atas papan.

Sebagai caption untuk unggahan tersebut, Jefri Nichol melempar gurauan tentang tinggi badannya sendiri. Aktor yang menurut Wikipedia memiliki tinggi badan 174 cm ini memelesetkan ungkapan "artis papan atas".

Baca Juga: Efek 'Layangan Putus', Anya Geraldine Ngaku Mimpi Dihujat Publik: Lidya Kena Mental

"Artis papan atas [tanda silang]
Artis atas papan [tanda centang]
Bintang di Surga is out now! @noah_site," tulis @jefrinichol, Minggu (9/1/2022).

Tak cuma itu, di kolom komentar, ia menambahkan, "Short king lives matter [Hidup raja pendek berarti]."

Pada unggahan yang sama, Jefri Nichol membagikan pula deretan potret yang diambil selama proses syuting video klip. Di antaranya, ada foto saat dirinya berpose dengan Ariel Noah dan Anya Geraldine.

Selain itu, ada juga cuplikan hasil dari proses pengambilan adegan mesra antara dirinya dan Anya Geraldine, di mana Jefri Nichol terlihat lebih tinggi karena hanya bagian dada ke atas yang ditampilkan.

Dalam kolom komentar, tak sedikit rekan selebritas yang memuji Jefri Nichol dan merasa puas rasa penasarannya terjawab.

Baca Juga: Layangan Putus Jadi Web Series Nomor Satu di Indonesia, Ini Respon Reza Rahadian

"Ini gue sering nih hahaha di atas papan," tulis Lukman Sardi.

"Menjawab rasa penasaranku hahaha," komentar Fajar Nugros.

"You frickin STAR [kamu bintang besar] :)" ungkap Yoshi Sudarso.

Load More