SuaraJogja.id - Lama vakum dari panggung hiburan, Soundwave hadir kembali lewat single anyarnya bertajuk Sing and Dance With Me. Ini menjadi single pertama mereka di tahun ini.
Di single ketiga ini, Jevin Julian dan Rinni Wulandari mengajak pendengar dan juga penggemar Soundwave untuk kembali merasakan nuansa konser dan festival karena begitulah konsep yang rencananya akan disuguhkan di album terbaru mereka nantinya.
"(Kita tahu) Pasti semua musisi rindu dengan suasana konser dan festival. Di album kita nantinya memang banyak sekali warna dan mood yang kita hadirkan. Jadi nantinya kita bisa bawakan musik kita ke banyak event, club, pensi, festival, party, dan lain-lain, termasuk lagu 'Sing and Dance With Me'," kata Soundwave seperti dikutip dari Antara, Jumat (21/1/2022).
Sama seperti lagu sebelumnya, "Sing and Dance With Me" berisi perjalanan Rinni dan Jevin dari awal bertemu dan dipasangkan sebagai duo. Lagu ini menceritakan awal mereka menjadi partner hingga akhirnya hubungan tersebut tidak hanya berujung pada partner secara profesional namun menjadi partner hidup.
Baca Juga: Eks Finalis Indonesian Idol, Alf Tatale Luncurkan Single Baru
Itulah mengapa lagu ini menampilkan nuansa yang dideskripsikan oleh Soundwave sebagai "Happiness, Fun, dan Holiday".
"Kita ingin membuat setiap orang yang mendengarkan lagu ini happy karena itulah yang biasanya dirasakan orang yang sedang jatuh cinta. Senyum-senyum sendiri, senang, dan bawaannya happy terus," kata Rinni.
"Vibes seperti itu jugalah yang coba kita ciptakan di lagu ini," lanjut Jevin.
Selain Rinni dan Jevin, di lagu ini mereka juga ikut mengajak Gamaliel sebagai vocal director, dan Iqbal MSSVKNTRL yang membantu Jevin Julian dalam proses mixing & mastering.
"Sing and Dance With Me" seolah juga membawa spirit yang baru di tahun yang baru bagi Soundwave. Mereka juga berharap bahwa spirit tersebut membuat setiap orang yang mendengarkan lagunya juga menjadi lebih semangat dalam menjalani tahun 2022.
Baca Juga: Single Baru Eric Sibarani, Tentang Perasaan yang Tak Kunjung Datang
"Kita mau mengajak semua orang untuk bernyanyi dan menari bersama kita. Sekaligus memberikan kebahagiaan ke banyak orang saat mendengarkan lagu ini. Karena lagu ini cocok banget untuk membuat semangat mengawali hari, capek saat pulang kerja, dan lain sebagainya," ujar Soundwave.
"Kita juga ingin mengucapkan ‘thank you’ ke penggemar setia kita yang sudah mendukung selama ini. Kita juga tidak sabar banget untuk bisa menyanyikan lagu baru ini secara live," tutup Rinni.
Berita Terkait
-
Tampil Klasik, Ten NCT Curi Perhatian di Paris Fashion Week
-
Dul Jaelani - Tak Mau Gila (Ngorbit Acoustic)
-
Sisca Saras Gambarkan Hubungan Tak Selaras Lewat Single 'Cinta Setara'
-
Melisa Putri Gambarkan Manis Indahnya Jatuh Cinta Melalui Single 'Alam Mimpi'
-
Eksplorasi Feby Putri di Album 'Hitam Putih', Kisahkan Duka Perantau dan Perjalanan Mengenal Diri
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan