SuaraJogja.id - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Sleman menggandeng organisasi kemasyarakatan (ormas) di wilayah itu untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama terkait aksi kejahatan jalanan atau "klitih".
"Di Kabupaten Sleman terdapat sekitar 140 ormas dan keberadaanya sejalan dengan tugas di Badan Kesbangpol Sleman, yakni bersama menjaga keamanan Kabupaten Sleman," kata Sekretaris Badan Kesbangpol Sleman Indra Darmawan seperti dikutip dari Antara, Sabtu (22/1/2022).
Menurut dia, pihaknya bersama dengan ormas melakukan sosialisasi dan edukasi di masyarakat terkait upaya untuk menciptakan rasa aman bagi seluruh warga, terutama adanya keresahan akibat maraknya kejahatan jalanan.
"Jadi tugas kami dalam Badan Kesbangpol Kabupaten Sleman mengajak untuk bekerja sama membangun Sleman sebagai rumah bersama. Ormas yang berada di wilayah Kabupaten Sleman berjumlah kurang lebih 140 ormas yang aktif," katanya.
Baca Juga: Persebaya Vs PSS Sleman, Aji Santoso Belum Bisa Turunkan Koko Ari Araya
Ia mengatakan ormas yang menyatakan kesiapannya bekerja sama membangun keamanan di Sleman ada lima ormas yang tergabung dalam Forum Silaturahmi Keluarga Besar TNI-Polri (FSKBTP).
Kelima ormas tersebut, yakni Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri TNI-Polri (KB FKPPI), Paseduluran Keluarga Besar TNI-Polri, Generasi Muda Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (GM FKPPI), Himpunan Putra Putri Angkatan Darat (HIPAKAD), dan Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPPOL) Sleman.
"Rekan-rekan dari FSKBTP ini berkenan membantu kami dalam hal menciptakan rasa aman, tertib, dan tentram, terlebih dengan adanya kejahatan jalanan," katanya.
Ketua HIPAKAD Kemal Ahmad menyampaikan harapannya kepada Pemerintah Kabupaten Sleman untuk memaksimalkan CCTV yang ada di wilayah Sleman guna membantu menjaga keamanan.
"Kami berharap Pemkab Sleman bisa memaksimalkan CCTV yang ada di wilayah terpenting untuk bisa membantu," katanya.
Baca Juga: Terget PAD 2022 Capai Rp950 Miliar, BKAD Sleman Optimis Tercapai Jika Kasus Covid-19 Tidak Melonjak
Kemal mengajak seluruh masyarakat dan pihak terkait untuk bersama-sama menciptakan rasa aman dan nyaman, khususnya di wilayah Kabupaten Sleman. Di mana hal tersebut dapat terwujud dengan adanya kerja sama antara-Pemkab Sleman, aparat penegak hukum, masyarakat, dan ormas di Kabupaten Sleman.
"Kami juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menciptakan rasa aman dan nyaman, khususnya di wilayah Sleman.Tentunya ini semua akan bisa tercapai apabila ada kerja sama antara Pemkab Sleman, aparat penegak hukum, masyarakat, dan ormas di Sleman," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik Mei 2025
-
Profil Nicholas Nyoto Prasetyo Dononagoro, Ketua Koperasi BLN Dugaan Investasi Bodong
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Chipset Snapdragon Terbaik Mei 2025
-
6 'Bansos' Disalurkan Pemerintah Mulai Juni 2025, Ini Daftar dan Sasarannya
-
Profil Arkhan Fikri: Anak Emas Shin Tae-yong, Pemain Muda Terbaik BRI Liga 1
Terkini
-
BMW Hantam Motor di Palagan, Mahasiswa Tewas! Netizen Geruduk Kampus Pelaku?
-
Bangun Insinerator Swadaya, Warga Kricak Kidul Sulap Sampah Residu jadi Energi
-
Detik-detik Kecelakaan Motor di Godean, Korban Cedera Parah
-
Lewat Bola dan Sponsorship di GFL Series 3, BRI Tanamkan Nilai Positif ke Anak Muda
-
Hadiah Digital yang Bangkitkan Solidaritas Sosial, Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini