SuaraJogja.id - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyebut ada 6 Gunung Api yang berada di bawah laut. 6 Gunung Api tersebut semuanya berada di kawasan Indonesia Timur. Dari 6 Gunung Api yang berada di bawah laut tersebut 2 diantaranya memiliki sejarah pernah erupsi dan menimbulkan tsunami.
Kepala PVMBG Andiani menuturkan 6 gunung api bawah laut tersebut adalah Sangir/Submarine 1922, Banua Wuhu, Nieuwerkeuk, Emperor Of China, Yersey dan Hobal. Gunung api tersebut sampai saat ini masih aktif dan kemungkinan erupsi bisa terjadi.
Oleh karena itu, upaya mitigasi sebenarnya sudah mereka lakukan dengan memasang alat seismik. Alat seismik sudah terpasang di Gunung Api bawah laut Nieuwrkeuk dan tahun 2022 ini pihaknya akan kembali memasang alat seismik di Gunung Bawah Laut Hobal.
"Kita hanya bisa menyajikan data sebagai antisipasi bencana yang ditimbulkan,"ujar Andini dalam dialog virtual outlook kebencanaan 2021-2022, Rabu (26/1/2022).
Baca Juga: PVMBG: Aktivitas Gunung Semeru Didominasi Gempa Guguran dan Erupsi
Menurut Andiani, saat ini ada 3 Gunung Api di Indonesia yang berstatus level 3 alias siaga yaitu Sinabung, Merapi dan Nowokono. Gunung Semeru belum lama dinaikkan levelnya ke level siaga usai erupsi besar terakhir kemarin
Selain itu ada 18 Gunung Berapi yang berada di level 2 dan 47 lainnya berada di level 1. Dan dari 127 Gunung api yang ada di Indonesia, 11 diantaranya mengalami erupsi dengan diikuti awan panas serta guguran lava pijar.
"Erupsi Gunung Berapi memang salah satu ancaman bencana di Indonesia,"ujar dia.
Bencana yang lain adalah gempa bumi, di mana selama 2021 ini pihaknya mencatat gempa paling merusak paling tinggi. Gempa bumi merusak adalah gempa dengan kekuatan lebih dari 5 magnitudo. Karena terjadi sebanyak 26 kali dalam setahun dan menimbulkan kerusakan serta korban jiwa.
Meski demikian, ia mengakui tidak ada korelasinya banyaknya gempa bumi merusak dengan korban jiwa. Karena dalam catatan PVMBG, korban jiwa paling banyak terjadi pada tahun 2004 yaitu saat gempa dan tsunami Aceh di mana ada 250 ribu orang meninggal dan kerugian Rp 42,7 triliun.
Baca Juga: PVMBG Imbau Masyarakat Waspadai Hoaks Soal Erupsi Semeru
"Gempa bumi Tasikmalaya 2018 menimbulkan korban jiwa 4.000 orang dan terbaru adalah di Mamuju dengan korban jiwa 100 orang dan kerugian Rp 900 miliar,"terangnya.
Berita Terkait
-
Penjara Prancis Diserang dengan Senjata Otomatis: Tanggapan Keras atas "Tsunami" Narkoba
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
Daftar 13 Daerah Indonesia Dihantui Gempa Megathrust, Kepulauan Mentawai Paling Berisiko?
-
Gempa Magnitudo 6,8 Mengguncang Papua Nugini, BMKG Pastikan Tidak Berpotensi Tsunami di Indonesia
-
Gunung Marapi Kembali Erupsi, Muntahkan Abu Vulkanik Lebih Tinggi
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan