SuaraJogja.id - Grup musik The Overtunes kini tak lagi berada di bawah naungan label rekaman besar. Setelah memutuskan untuk berada di jalur independen, mereka pun mengungkap perbedaannya.
Trio kakak-beradik Mada Emmanuelle (bas, vokal), Reuben Nathaniel (gitar, vokal) dan Mikha Angelo (vokal, gitar) mengaku banyak perbedaan yang dirasakan ketika menjadi musisi indie, salah satunya adalah dalam sisi pemasaran.
"Tantangan yang paling terasa justru di luar musik, strategi marketingnya itu kita pikirkan sendiri. Dulu waktu di major label kita udah dikasih tahu hari ini ke mana, besok ke mana, kalau sekarang kita yang tentuin sendiri," kata Mikha saat peluncuran lagu "Write Me Another Song", seperti dikutip dari Antara, Kamis (27/1/2022).
Dari isi musikalitas, Mikha mengatakan tidak terlalu banyak perbedaan. Sebab sejak dulu, mereka selalu menggarap musiknya sendiri.
Baca Juga: Dari Idola Jadi Pacar, 5 Momen Kemesraan Mikha Angelo dan Gregoria Mariska
"Kalau di musiknya enggak ada tantangan yang baru banget, dari pembuatan musik kita sudah terbiasa dari di major label. Paling kalau dulu timnya puluhan, sekarang tim kecil," kata Mikha.
Usia The Overtunes saat ini telah menginjak 10 tahun. Mereka mengaku telah melewati perjalanan yang luar biasa dan berharap ke depannya bisa terus menghasilkan karya baru.
"Beruntung kita bertiga masih kompak. Tujuan dan harapannya kita bisa menunjukkan ambisi bermusik kita dengan lebih jelas lagi kedepannya," ucap Mada.
The Overtunes akan merilis lagu baru berjudul "Write Me Another Song" setelah sempat vakum bermusik selama dua tahun. Lagu tersebut dapat didengarkan mulai 28 Januari 2022 di platform musik digital.
Baca Juga: Berawal dari DM Lalu Pacaran, Intip 9 Momen Mesra Mikha Angelo dan Gregoria Mariska
Berita Terkait
-
Mengulas Lagu Ingkar: Mooner dan Komposisi Lirik yang Kaya Bahasa
-
Amarah Mikha Angelo Tak Terima Kekasihnya Gregoria Disebut Raih Medali Hasil Giveaway
-
Peran Penting Mikha Angelo dalam Karier Atlet Gregoria Mariska Tunjung
-
5 Potret Mikha Angelo dan Gregoria Mariska Tunjung, Setia Dukung Kekasih hingga Raih Perunggu di Olimpiade Paris
-
Chaska 'Patras' Siap Bawa Musik Indie ke Mancanegara
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Rupiah Lagi-lagi Perkasa Imbas Yield Obligasi AS Anjlok
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
Terkini
-
TPST Piyungan Overload, Menteri LHK Desak DIY Olah Sampah Sisa Makanan Jadi Cuan
-
Waspada Penjual Minyak Goreng Keliling, Pedagang di Bantul Rugi Jutaan Rupiah
-
Ternyata Ini Alasan Kenapa Ketika Hujan Tiba Muncul Perasaan Sedih hingga Galau
-
DLH: Selain Atasi Sampah, Keberadaan TPST di Bantul Mampu Serap Tenaga Kerja hingga Ratusan Orang
-
Kecewa Masih Lihat Tumpukan Sampah di Depo Mandala Krida, Menteri Lingkungan Hidup Bakal Panggil Pemkot Jogja