SuaraJogja.id - Di tengah berbagai kasus kontroversial Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin, Tiorita Terbit Rencana, istrinya, tampak masih menunjukkan aktivitas di media sosial. Fakta ini pun membuat publik tak habis pikir.
Terlihat pada kanal YouTube Tiorita Rencana, video terbaru diunggah pada sabtu (29/1/2022). Video sang Ibu Bupati Langkat tersebut berjudul "Ny Tiorita Terbit Rencana Hadiri Puncak Hari Jadi Kabupaten Langkat ke 272".
Dalam video tersebut, ditayangkan Titorita Terbit Rencana PA sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Langkat, sambil tersenyum, memberi ucapan selamat hari jadi untuk Kabupaten Langkat. Tampak pula kegiatan saat Tiorita menghadiri peringatan hari jadi Kabupaten Langkat.
Hingga Minggu (30/1/2022) siang, video tersebut sudah disaksikan lebih dari 4.000 kali. Namun, kolom komentar video itu dimatikan.
Baca Juga: Penghuni Kerangkeng di Rumah Bupati Langkat Dibatasi Beribadah
Masih aktifnya istri Bupati Langkat di YouTube ini mendapat respons kontra dari banyak pengguna media sosial. Pasalnya, Bupati Langkat tengah menjalani proses hukum berbagai kasus dan kontroversi.
Opini publik ini dibagikan lewat berbagai cuitan di Twitter. Mereka tak habis pikir dengan tingkah pasutri pejabat ini.
"Istri Bupati Langkat masih aja upload video di Youtube. Sakit," kicau seorang pengguna Twitter, Sabtu.
Ada juga yang bergurau sambil menyindir, "Balas dengan karya."
"Berarti enggak stres dan enggak merasa tertekan. Mungkin statusnya nanti kayak Setnov, yang masih lama jalan abreng istri meski sudah dipenjara," ungkap yang lain.
Baca Juga: Ada 656 Orang Huni Kerangkeng di Rumah Bupati Langkat Sejak 2010
Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin baru-baru ini ditetapkan KPK sebagai tersangka kasus dugaan suap setelah diamankan dalam operasi tangkap tangan (OTT).
Bukan itu saja, di tengah dugaan kasus korupsi tersebut, kontroversi lain sang bupati mencuat ke publik, yakni terkait temuan kerangkeng manusia di rumahnya. Selain kerangkeng manusia, ditemukan pula satwa dilindungi di rumah Terbit Rencana.
Berita Terkait
-
Kasus Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Mantan Bupati Langkat, KPK Sita Uang Rp 36 Miliar
-
Eks Bupati Langkat Kasus Kerangkeng Manusia Divonis Bebas, Hak Pemulihan Korban Pupus
-
Putusan Hakim yang dalam Kasus Kerangkeng Manusia Janggal, KontraS: Bawas dan KY Mesti Turun Tangan
-
Korban Kerangkeng Manusia Tak Terima Ganti Rugi, KontraS Desak Restitusi Masuk Memori Kasasi Jaksa
-
Divonis Bebas, Lika-Liku Kasus Bupati Langkat Pemilik Kerangkeng Manusia di Rumahnya
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin