SuaraJogja.id - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mulai memanaskan mesin politik di sejumlah daerah salah satunya di DIY. Hal itu dapat dilihat dengan hadirnya Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan dalam Harlah dan Muskerwil DPW PPP DIY di Hotel Grand Rohan, Bantul, Senin (31/1/2022).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PPP Arwani Thomafi menerangkan bahwa pihaknya kerap mengundang tokoh-tokoh nasional seperti Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Ridwan Kamil, hingga Khofifah Indar Parawansa. Mereka dinilai bisa jadi panutan dan teladan dalam membangun organisasi yang lebih baik.
"Dalam kegiatan lain kami selalu mengundang tokoh-tokoh dan sosok yang bisa jadi panutan dan teladan bagaimana membangun organisasi yang lebih baik lagi," kata Arwani.
Dengan mengundang Anies Baswedan, menurutnya, kader PPP di DIY ingin mendapat pelajaran dari pria alumni SMAN 2 Jogja tersebut.
Baca Juga: Usai di Kantor DPW PPP DKI, Anies Hari Ini Naik Kereta ke Yogyakarta Hadiri Muskerwil PPP
"Karena ini tentu teman-teman di Jogja (kader PPP) ingin mendapat banyak pelajaran dari Pak Anies Baswedan dalam membangun Jakarta selama ini," ungkapnya.
Arwani tak menampik bila Anies merupakan salah satu tokoh yang diaspirasikan kadernya di tingkat bawah untuk maju dalam kontestasi Pilpres 2024 mendatang. Ia berharap aspirasi tersebut dapat menjadi perhatian partai berlogo Ka'bah itu.
"Itu salah satu aspirasi yang berkembang di partai kami. Insha Allah kami ingin apa yang jadi aspirasi dari kader jadi perhatian kami," papar dia.
Namun demikian, fokusnya pada 2024 ialah mengupayakan tambahan kursi di DPR RI. Saat ini PPP di DPR hanya memiliki 19 kursi.
"Yang menjadi fokus kami adalah mengembalikan kursi-kursi di 2024. Sekarang hanya 19 kursi yang kami raih, tentunya ini sangat jauh untuk bisa berpartisipasi dalam Pilpres," katanya.
Baca Juga: Dukungan Maju Pilpres Cuma Euforia Kader-kader di DKI, Anies Belum Tentu Bisa Nyapres Lewat PPP
Karena itu, partainya butuh kolaborasi dengan partai politik lainnya. Terutama untuk memulihkan sektor ekonomi yang terdampak pandemi Covid-19. Termasuk dengan cara mengundang tokoh-tokoh yang dianggap punya pengaruh tersebut.
Berita Terkait
-
5 Anime yang Paling Banyak Dinominasikan di Crunchyroll Anime Awards 2024
-
Hasil PSU di 5 Daerah Kembali Digugat ke MK, KPU RI Tunggu BRPK
-
Makna Gaun Pernikahan Mutiara Baswedan Rancangan Didit Hediprasetyo, Prabowo Spill Tak Dibayar
-
Film Jumbo Dipuji Anies Baswedan, Benih Lahirnya Studio Ghibli Tanah Air
-
Potret Mei Fang Maylani, Perempuan Berdarah Indonesia yang Jadi Runner Up Miss Grand Singapore 2024
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja