SuaraJogja.id - Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus parwisata dengan sepeda terjadi di Jalan Brigjen Katamso, Kadirojo, Palbapang, Bantul, pada Minggu (30/1/2022) pukul 07.45 WIB.
Kejadian ini mengakibatkan pengendara sepeda Ngatijo (64) warga Badegan, Bantul tewas di lokasi.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Bantul Iptu Maryono mengatakan kasus itu berawal saat Bus Pariwisata AB 7679 JN tujuan Bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA) Kulon Progo, yang dikemudikan Karya Santoso (47) warga Tirtomartani, Kalasan, Sleman, melaju dari arah utara ke selatan di Jalan Brigjen Katamso.
Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), bus bermaksud untuk mendahului pesepeda yang ada di depannya. Namun bus itu menyenggolnya, sehingga pesepeda hilang keseimbangan hingga terjatuh dan masuk ke kolong bus.
Baca Juga: Piknik Cantik di Kampung Batik Topeng dan Wayang Desa Wisata Krebet Bantul
"Korban tertabrak bus pada bagian bodi depan sebelah kiri. Korban jatuh masuk ke kolong bus terlindas roda depan sementara sepeda jatuh ke kiri," ungkapnya, Minggu (30/1/2022).
Sebelum bus berhenti, korban sempat terseret roda bus hingga sekitar 10 meter. Korban diketahui meninggal dunia di TKP mengalami luka yang cukup serius pada bagian kepala.
Kini jenazah lansia tersebut kemudian dievakuasi ke RSUD Panembahan Senopati Bantul.
“Kasus ini masih dalam penyidikan, sopir beserta Bus dan sepeda diamankan di Mapolres Bantul,” paparnya.
Baca Juga: Pariwisata Bantul Tetap Buka Jelang Libur Tahun Baru Imlek, Bupati: Bantu Pemulihan Ekonomi
Berita Terkait
-
Eks Kapolsek Mulia Puncak Jaya Papua Tewas Ditembak TPNPB-OPM di Depan Warung Kelontong Miliknya
-
Mahasiswa UKI Tewas usai Pesta Miras di Kampus, Legislator PDIP: Gak Zaman Lagi 'Main' Pakai Otot
-
Terlalu 'Taat' pada Google Maps, BMW Terjun Bebas di Jalan Tol
-
1,3 Juta Kendaraan Pemudik Balik ke Jakarta, Polri Klaim Lalin Lancar dan Angka Kecelakaan Turun
-
Terkuak! Hasil Autopsi Ungkap Penyebab Jurnalis Asal Palu Tewas di Hotel D'Paragon Jakbar
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
Terkini
-
Libur Lebaran di Sleman, Kunjungan Wisatawan Melonjak Drastis, Candi Prambanan Jadi Primadona
-
Zona Merah Antraks di Gunungkidul, Daging Ilegal Beredar? Waspada
-
Miris, Pasar Godean Baru Diresmikan Jokowi, Bupati Sleman Temukan Banyak Atap Bocor
-
Kawasan Malioboro Dikeluhkan Bau Pesing, Begini Respon Pemkot Kota Yogyakarta
-
Arus Balik Melandai, Tol Tamanmartani Resmi Ditutup, Polda DIY Imbau Pemudik Lakukan Ini