SuaraJogja.id - Seorang warga di Kelurahan Marikurubu, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara menemukan benda yang diduga bom granat peninggalan Portugis. Kabar ini pun telah dibenarkan Polda Maluku Utara.
Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Malut, Kombes Pol M. Erwin dihubungi di Ternate, Sabtu, membenarkan benda yang ditemukan itu diduga granat peninggalan zaman Portugis dulu.
"Granat tersebut kita sudah amankan di tempat pengamanan di Markas Brimob. Polda Malut meminta kepada masyarakat jika temukan barang-barang yang berbentuk bom granat, segera laporkan," ujarnya.
Dirinya meminta agar masyarakat ketika menemukan berbagai benda yang mencurigakan seperti bom langsung melapor melalui call center.
Baca Juga: Briptu MSH Lompat dari Angkot Diduga Depresi, Jerinx SID Dituntut 2 Tahun Penjara
Benda yang diduga bom itu ditemukan pertama kali oleh Udin H. Azis (70), sekira pukul 08.00 WIT, ketika hendak pergi ke kebun dan melewati areal itu. Tak lama, dia melihat satu benda.
Informasi yang diterima menyebutkan temuan barang peledak di lingkungan Kampung Tua Hange, Jalan Ake Guraci itu diduga merupakan peninggalan zaman Portugis.
Dirinya pun penasaran dan mengira patok batas lahan. Ia pun langsung memegang benda itu lalu mengangkatnya. Kemudian, dia menaruh ke tanah dan terpikir benda tersebut mirip bom.
Ia pun bergegas menelepon babinsa setempat yakni Serda Irwan S dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Marikurubu Bripka A Chandra. Petugas langsung ke lokasi penemuan dan melihat hal itu melakukan koordinasi bersama lurah setempat.
Atas informasi itu, Detasemen Gegana Satuan Brigade Mobile (Brimob) Polda Maluku Utara dikerahkan untuk melakukan upaya penjinakan temuan barang yang diduga bom tersebut. [ANTARA]
Baca Juga: Kronologi Penemuan Granat Aktif di Saluran Air di Batu Ampar Jaktim
Berita Terkait
-
Heboh! Granat Meledak di Dekat Kedubes Israel di Kopenhagen, 2 Remaja Swedia Ditangkap
-
Rumah Bacagub Aceh Bustami Dilempar Bom Menjelang Subuh, Polisi Langsung Bentuk Tim Gabungan
-
Serangan Brutal di Balochistan, Bus Dibakar, Kereta Api Diledakkan, Polisi Dibunuh
-
Duar!! Kena Ledakan Granat, Raisa Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Cari Cacing buat Mancing Malah Dapat Peluru dan Granat Aktif, Warga Cengkareng: Mirip Senjata Film Rambo
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
PR Poros Maritim Prabowo: Belajar dari Ketahanan ala Jenderal Soedirman
-
Fokus Isu Anak dan Perempuan, Calon Bupati Sleman Kustini Bahas Pembangunan Nonfisik dengan DPD RI
-
Dari Rumah Sakit Hingga Penggergajian Kayu: Reka Ulang Pengeroyokan Remaja Bantul Ungkap Fakta Mengerikan
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar