SuaraJogja.id - Setelah berpacaran, kemesraan Fuji dan Thariq Halilintar tak pernah luput dari sorotan publik. Namun kini, tampaknya posisi Fuji tergantikan oleh Gala Sky Andriansyah, putra mendiang pasutri Bibi Andriansyah dan Vanessa Angel, kakak dan ipar Fuji.
Warganet kerap memuji Thariq Halilintar karena sikapnya yang sopan dan mudah akrab dengan keluarga Fuji. Bukan hanya dengan Haji Faisal dan Dewi Zuhriati, orang tua Fuji, Thariq tampaknya juga sudah menjalin ikatan yang kuat dengan Gala.
Sejumlah video kedekatan Thariq dan Gala pun kerap berseliweran di media sosial. Video-video tersebut menunjukkan ketika Gala selalu mencari dengan memanggil-manggil nama Thariq dalam berbagai momen.
Yang terbaru, Gala mengucap nama Thariq ketika digendong Haji Faisal, yang sedang diwawancarai oleh wartawan. Video tersebut diunggah salah satunya oleh akun TikTok @auntyonline_, Senin (7/3/2022).
Saat itu, sambil menggendong Gala, Haji Faisal ditanya oleh wartawan tentang Fuji dan Thariq. Sama seperti Haji Faisal, Gala juga tampak memerhatikan sang reporter.
"Fuji sama Thariq datang ke PS Store. Banyak orang yang mendukung dan karier Fuji semakin melonjak..." ucap wartawan.
Namun, ketika ia belum menyelesaikan kalimatnya, tiba-tiba Gala bereaksi saat mendengar nama Thariq disebut. Spontan Gala mengangkat tangannya ke depan sambil memanggil, "Toyik, Toyik."
Reaksi lugu nan menggemaskan Gala pun viral di media sosial. Kini sudah ada lebih dari 500 ribu pengguna TikTok yang menyukai video tersebut.
Di antara banyaknya respons warganet, Thariq sendiri ikut berkomentar, "Galaaa [dua emoji cinta]."
Baca Juga: Ibu Fuji Bawa Kue Bawang saat Jenguk Baby Ameena, Langsung Jadi Rebutan
Selain itu, Fadly Faisal, kakak Fuji, juga menuliskan, "Wkwkwk Gala gemes."
"Fokus sama ekspresinya Gala sama ngomong Toyik Toyik," tambah seorang warganet.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Ibu Fuji Bawa Kue Bawang saat Jenguk Baby Ameena, Langsung Jadi Rebutan
-
Heboh Pria Ngaku Pacar Fuji dari SMA, Netizen: Bangun Woy, Mimpi Lo Kejauhan
-
Atta Halilintar Minta Maaf ke Haji Faisal Soal Thariq: Maaf ya Pak Kalau Kelakuannya Nggak Baik
-
Viral Pria Ngaku Pacar Fuji Sakit Hati Lihat Thariq Halilintar, Jadi Sasaran Hujat Warganet
-
10 Potret Rumah Thariq Halilintar, Hunian Sementara Agar Lebih Dekat dengan Fuji
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta