SuaraJogja.id - Karateka putri asal Sulawesi Selatan (Sulsel) Krisda Putri Aprilia sukses merebut medali emas untuk kontingen Indonesia pada ajang South East Asian Karate Federation (SEAKF) 2022 di Kamboja, Jumat.
Pelatih Karate Sulsel Mursalim Badoo saat dikonfirmasi di Makassar, Jumat, mengatakan raihan emas Krisda Putri didapat seusai mengalahkan karateka dari Filipinal di partai final nomor kata perorangan putri.
"Tentu kita ucapkan Alhamdulillah dengan keberhasilan ini. Sulsel sendiri masih punya pasangan kata putra di pelatnas namun tidak diturunkan di SEAKF 2020," katanya seperti dikutip dari Antara.
Ia menjelaskan, kesuksesan atlet kelahiran Ujung Pandang, 5 April 1999 tersebut, semakin membuka peluangnya meraih hasil serupa pada SEA Games 2022 Vietnam.
Pelatih yang rutin mendapat kepercayaan menangani timnas ini mengaku turnamen SEAKF sendiri merupakan ajang pemanasan bagi setiap karateka sebelum tampil di SEA Games pada Mei mendatang.
Keberhasilan ini, kata dia, memperpanjang capaian prestasi Krisda. Sebab sebelumnya juga sukses menyumbangkan medali emas bagi Sulsel di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2020 Papua.
"Soal ancaman di SEA Games, saya kira masih sama di SEAKF serta wakil Vietnam yang tentunya akan berjuang lebih keras sebagai tuan rumah," pungkas Mursalim Badoo.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
Terkini
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal
-
AI Anti Boros Belanja Buatan Pelajar Jogja Bikin Geger Asia, Ini Kecanggihannya!