SuaraJogja.id - Sensasi wisata kuliner di ketinggian tengah menjadi sorotan lewat kehadiran Lounge in the Sky Indonesia. Beberapa pejabat pun telah mencoba restoran melayang tersebut, begitu juga pasutri selebritas Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
Cuplikan vlog Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar saat menjajal Lounge in the Sky pun viral. Di video tersebut, Aurel tampak sangat panik ketika berada di ketinggian.
Ia memegangi tangan Atta dan satu orang lagi yang berada di sisi kanannya. Sambil ketakutan, Aurel mengiyakan ajakan foto dengan tergesa-gesa.
Namun, tiba-tiba malam itu ia merasakan angin bertiup cukup kencang, membuat ibu satu anak ini ketakutan sampai berteriak minta turun.
"Ya Allah, ya Allah, kenceng banget, Mas. Mas, Mas, masyaallah, masyaallah. Mas, Mas, Mas, Mas, Mas, ini enggak apa-apa? Mas, anginnya, mau turun aja, boleh enggak turun?" seru Aurel.
Sementara itu, Atta hanya bisa bengong keheranan melihat istrinya panik, sambil terus berpegangan tangan dengan sang istri. Dari video tersebut, Atta menahan tiupan angin, sehingga ia sedikit menutup matanya.
Bahkan ada juga rekaman ketika Atta menggerak-gerakkan bibirnya dengan gaya bercanda seakan tiupan angin sangat kencang.
Lalu tiba-tiba, Aurel kembali berteriak, "Saya enggak berani foto. Mas, ya Allah, miring, Mas. Aku mau turun."
Seketika Atta ikut berteriak karena tampaknya Aurel tak sadar bahwa cengkeraman tangannya dengan sang suami makin kencang.
Baca Juga: Nginep di Rumah Krisdayanti, Atta Halilintar Ngaku Kagum: Nenek-Nenek Keren
"Aduh sakit tangan gua ditarik," seru Atta dengan ekspresi wajah meringis kesakitan.
Terdengar suara seorang pria menasihati Aurel bahwa kepanikannya menyebabkan orang lain turut panik. Tak bisa berbuat banyak, Aurel seketika mencoba meredamkan kepanikannya.
Sambil tersenyum dan menahan panik, ia berkata, "Tapi aku takut banget."
Hingga akhir cuplikan video tersebut, Aurel tak berhenti mengucap istigfar karena takut dengan posisinya di ketinggian, tetapi tak bisa turun.
Video yang diunggah akun TikTok @mdbstrx pada Selasa (29/3/2022) malam tersebut telah disukai lebih dari 257 warganet. Banyak dari mereka yang tertawa melihat ekspresi Atta.
"Masyaallah lucu banget, sakit perut ketawa," komentar seorang warganet.
Berita Terkait
-
Nginep di Rumah Krisdayanti, Atta Halilintar Ngaku Kagum: Nenek-Nenek Keren
-
Badal Umrah Buat Suami Vanessa Angel, Thariq Halilintar Ragu Takut Tak Diterima Tuhan
-
Babysitter Anak Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Resign Usai Sebulan Kerja, Ada Apa?
-
Publik Heboh, Sebut Ada yang Janggal dari Foto Livy Renata bersama Atta Halilintar, Apa Itu?
-
Menginspirasi, Thariq Halilintar Gampang Akrab dengan Gala Sky
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja
-
Kisah Mahasiswa Yogyakarta: Ubah Hambatan Kerja Paruh Waktu Jadi Peluang Karier
-
Bantul Siaga! Puncak Musim Hujan 2026 Ancam Bencana Cuaca Ekstrem
-
Berkinerja Positif, BRI Raih 10 Prestasi Terbaik di Sepanjang Tahun 2025
-
Waspada! Ini 3 Titik Kemacetan Paling Parah di Yogyakarta Saat Malam Tahun Baru