SuaraJogja.id - Yogyakarta memang dikenal memiliki banyak kuliner dengan harga murah meriah. Bahkan terkadang, makanan dengan harga murah yang keterlaluan juga bisa ditemukan di Jogja.
Salah satu contohnya seperti yang dibagikan melalui akun TikTok @makandiyogya. Dalam unggahan itu, tampak sebuah warung makan yang menjual ayam goreng utuh dengan harga Rp19 ribu saja.
Harga tersebut tentu sangat mengejutkan bagi banyak orang. Pasalnya satu ekor ayam segar harganya bisa mencapai puluhan ribu rupiah.
Warung makan yang jadi viral karena harga miring itu adalah Ayam Goreng Massiva. Lokasinya ada di Jalan Pandega Marta, Mlati, Sleman.
Baca Juga: Ungkap Harga Ayam Goreng di Papua Barat, Publik: di Jogja Bisa Sampai Kekenyangan
Uniknya harga Rp19 ribu untuk satu ekor ayam itu bukanlah harga promo. Hal ini membuat pelanggan bisa menikmati harga tersebut tanpa batas waktu maupun persyaratan khusus.
Bahkan, hanya dengan Rp3.000, pembeli juga bisa menikmati nasi sepuasnya. Tentu saja harga ini sangat murah dan dijamin membuat perut kenyang.
Selain ayam goreng 1 ekor utuh, warung makan ini juga menjual menu dan ukuran lain. Pelanggan bisa memilih ayam goreng seperempat ekor Rp15 ribu maupun ayam goreng setengah ekor dengan harga Rp17 ribu.
Ada pula kulit goreng krispi, sate usus, kol goreng, terong goreng, dan tempe goreng. Selain itu ada 2 jenis sambal yang juga bisa dipilih yaitu sambal merah dan sambal hijau seharga Rp5.000.
Video ini lantas jadi viral dan menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Ingin Beli Ayam Goreng Gratis Kripto? Begini Caranya
"Mau heran tapi ini di Jogja," komentar seorang warganet.
Berita Terkait
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
HP Murah Spek Dewa Rilis: Infinix Note 50s Bawa Layar 144 Hz dan Teknologi Aroma
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan