SuaraJogja.id - Jonatan Christie mendulang kekalahan tak mengenakkan pada partai puncak Korea Open 2022 setelah dikalahkan pebulu tangkis China Weng Hong Yang di babak final lewat rubber game 21-12, 19-21, 15-21 di Suncheon, Minggu.
Pebulu tangkis unggulan ketiga itu sebenarnya berpeluang menyandang gelar juara dengan dua gim langsung, namun akibat strategi yang tak terukur dan tidak sabar membuatnya harus puas menjadi runner up setelah berjuang selama 77 menit.
Pada gim pertama, Jonatan langsung tancap gas dan memberikan tekanan kepada lawannya yang bertengger di peringkat 156 dunia. Dalam gim pembuka, praktis Jonatan menciptakan keunggulan dengan mudah.
Persaingan seru baru terjadi pada gim kedua, saat Weng yang semula bermain lebih tenang menjadi lebih agresif dan bisa mematahkan sejumlah smes dari Jonatan.
Tertinggal pada paruh awal gim kedua, Jonatan mulai menaikkan intensitas serangan dan sempat susul menyusul poin. Jonatan yang semula tertinggal 9-11, menyusul menjadi 11-11. Skor imbang terjadi beberapa kali seperti 12-12, 13-13, 14-14, dan 15-15.
Jonatan juga sempat unggul 18-15 atas Weng, namun keunggulannya hanya bertahan hingga 19-16 sebelum kejutan terjadi saat pebulu tangkis asal China berbalik unggul dengan mencuri lima poin berturut-turut.
Kehilangan poin ini terjadi akibat Jonatan yang tidak sabar dan terlalu terburu-buru mematikan lawan sehingga membuat kesalahan yang menguntungkan Weng.
Memasuki gim penentu, Jonatan mengawali dengan keunggulan 2-0 namun Weng tampil lebih percaya diri setelah mencuri keunggulan pada gim kedua. Jonatan justru kewalahan dan sering mati sendiri.
Selisih poin yang semakin lebar membuat Jonatan kesulitan mengejar. Peluang kembali terjadi pada paruh akhir saat Jonatan membuat lima poin beruntun dari 10-16 menjadi 15-16.
Baca Juga: Lewat Perjuangan Berat, Jonatan Christie Lolos ke Final Korea Open 2022
Melihat situasi ini, Weng bermain lebih sabar dan membuat Jonatan tak berkutik. Hasil akhirnya ialah wakil Indonesia itu harus puas sebagai runner up dengan skor akhir 15-21, demikian laporan BWF pada laman resminya.
Berita Terkait
-
Tak Terhentikan, Jonatan Christie Satu-satunya Wakil Indonesia yang Lolos Semifinal Korea Open 2022
-
Kalahkan Wakil Denmark, Weng Hong Yang Jadi Lawan Jonatan Christie di Final Korea Open 2022
-
Lewat Perjuangan Berat, Jonatan Christie Lolos ke Final Korea Open 2022
-
Kalahkan Srikanth, Jonatan Christie ke Final Korea Open 2022
-
Korea Open 2022: Jonatan Christie Kantongi Strategi Lawan Eks Ranking Satu Dunia
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Buntut Keracunan Siswa, Pemkab Bantul Panggil Seluruh SPPG Cegah Insiden Serupa
-
Cuaca Ekstrem Ancam DIY: Dua Kabupaten Tetapkan Status Siaga
-
Di Samping Sang Ayah: Posisi Makam Raja PB XIII Terungkap, Simbol Keabadian Dinasti Mataram?
-
Jalur yang Dilewati Iring-iringan Jenazah PB XIII di Yogyakarta, Polda DIY Siapkan Pengamanan Ekstra
-
Tragedi Prambanan: Kereta Bangunkarta Tabrak Kendaraan, Palang Pintu Tak Berfungsi?