SuaraJogja.id - Ramadan merupakan bulan suci penuh berkah dan menjadikan setiap orang senantiasa berlomba untuk berbagi kebaikan terhadap sesama.
BRI sebagai bank terbesar di Indonesia terus berupaya menjadi solusi atas setiap kebutuhan keuangan nasabah, termasuk dalam kemudahan pembayaran zakat, infak, dan sedekah (ZIS). Melalui Financial Super Apps BRImo, nasabah dapat leluasa berbagi berkah dengan layanan Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS).
Langkah ini ditujukan untuk memudahkan masyarakat di tengah menjalani ibadah di bulan suci Ramadan. Direktur Bisnis Konsumer BRI, Handayani mengatakan, perseroan berkomitmen untuk selalu dapat memenuhi kebutuhan transaksi nasabah dengan praktis dan aman.
Perseroan berharap layanan ini mampu memberikan kenyamanan bertransaksi secara daring dengan menggunakan gawai.
“BRI terus berinovasi dari aspek digital dan kami berharap masyarakat dipermudah dengan dapat melakukan ibadah zakat, infaq, dan sedekah dari manapun,” kata Handayani.
BRI menggandeng sejumlah mitra pembayaran zakat yang sudah terpercaya seperti Dompet Dhuafa Republika, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), Rumah Zakat, Yayasan Baitul Mal (YBM) BRI serta di berbagai masjid & mushola yang melayani pembayaran donasi melalui fasilitas QRIS. Masyarakat dapat mengakses layanan pembayaran donasi dengan masuk ke menu Donasi di BRImo maupun melalui menu QRIS dengan melakukan pemindaian QR Code milik mitra pembayaran zakat.
Kinerja sektor digital banking BRI tumbuh pesat salah satunya didorong oleh BRImo. Sampai dengan Maret 2022 terdapat 16,10 juta pengguna dengan laju transaksi finansial BRImo mencapai 313,88 Juta yang tumbuh 238% year on year (yoy).
Berbagi melalui Monas BRImo Donasi
Di bulan Ramadan yang spesial ini, BRImo juga menyelenggarakan Program Monas atau “BRImo Donasi”. Ini merupakan program melalui BRImo yang bisa dilakukan melalui Fitur Donasi, dengan tujuan mendukung kegiatan bertema “Air Untuk Bumi”. Gerakan Monas ini menjadi program spesial Ramadan yang bekerja sama dengan YBM BRILiaN dan Dompet Dhuafa. Dengan melakukan transaksi fitur donasi di BRImo seperti membayar Zakat, Infaq, dan Sedekah nasabah juga berarti turut menyumbang senilai Rp.10rb untuk membantu warga yang kesulitan air bersih saat musim kemarau.
Baca Juga: Jurnalis RRI Padang, Sri Darni Jadi Salah Satu dari 36 Jurnalis yang Menerima Beasiswa S2 dari BRI
Penyaluran Program Monas ini akan dilakukan setelah Idul Fitri oleh YBM BRILiaN dan Dompet Dhuafa kepada warga sesuai dengan sebaran donasi. Untuk berpartisipasi dalam program ini nasabah dapat mengikuti Langkah-langkah sebagai berikut:
• Login aplikasi BRImo
• Klik fitur Donasi
• Pilih jenis Lembaga Penyalur, Jenis Donasi, dan input Nominal
• Masukkan PIN dan transaksi donasi berhasil.
Tunggu apalagi? Yuk, download BRImo di Play Store, App Store, atau Huawei Apps Gallery dan mulai #SemuaPakeBRImo #BeyondMo.
Berita Terkait
-
Simak! Ini Cara Membayar Zakat secara Online lewat BRImo
-
Bisa dari Rumah, Nasabah BRI Bisa Bayar Zakat lewat BRImo
-
Sebagai Rukun Islam Ke-4, Kapan Waktu yang Tepat Bayar Zakat dan Siapa yang Berhak Menerima, Berikut Aturannya
-
Niat Zakat Fitrah Untuk Keluarga dan Waktu Terbaik Membayarnya, Jangan Sampai Terlambat!
-
Bacaan Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri, Beserta Tata Cara Pemberian
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
Terkini
-
TKP ABA Mulai Dipasang Pagar, Jukir dan Pedagang Masih Beraktivitas
-
Produksi Garmen yang Kebakaran Mandeg, Pabrik Milik BUMN Ini Siap Tampung Produksi Sementara
-
Wacana Buku Cetak di Sekolah Rakyat Jadi Penyelamat, Industri Percetakan Dapat Angin Segar
-
DANA Kaget untuk Warga Jogja: Klik Link, Langsung Cuan di Sini
-
Dari Gudeg hingga Inovasi, Yogyakarta Gelar Pameran Makanan Minuman Bertaraf Internasional