SuaraJogja.id - Belakangan pengacara kondang Hotman Paris Hutapea kerap memamerkan deretan asisten pribadi atau asprinya, yang berjumlah cukup banyak.
Namun, salah satunya, yakni Iqlima Kim, aspri ke-9 Hotman Paris, mengundurkan diri.
Dia mengaku merasa tidak tahan dengan perlakuan Hotman Paris kepada dirinya, terlebih ada ucapan yang tak mengenakan dan mengarah pada pelecehan verbal.
"Ada kata-kata beliau yang menurut aku sangat menyinggung status," kata Iqlima Kim dikutip Hops.ID--jaringan Suara.com--dari tayangan Celeb 360 di Vidio.com, Kamis 14 April 2022.
Baca Juga: Jadi Aspri, Tugas Iqlima Kim Lap Keringat Hotman Paris
Salah satunya terkait popularitas yang didapatkan Iqlima Kim saat menjadi aspri Hotman Paris.
"Beliau itu seolah-olah mengingatkan, aku bukan siapa-siapa tanpa dia," kata Kim.
Ibu satu anak ini akhirnya melepaskan potensi mendapatkan popularitas itu karena tidak mau batin tersiksa selama menjadi asisten pribadi.
"Lebih baik menghindar daripada sakit hati," katanya sambil menangis.
Selain ucapan yang menyinggung perasaannya, Iqlima mengakui, dia kerap cekcok dengan pengacara 63 tahun itu. Akumulasi dari ketidaknyamanan itulah yang buat dia memberanikan diri mengundurkan diri.
Baca Juga: Nangis-Nangis Mundur Jadi Aspri, Iqlima Kim Dilecehkan Hotman Paris?
"Kami sering berbeda pendapat, debat, cekcok. Aku sudah bilang sama dia, aku enggak bisa. Aku orangnya enggak bisa dikerasin, terlalu ditegaskan, jadi aku enggak bisa, cukup," katanya memaparkan.
Tapi bisa saja ia menduga mentalnya yang cukup lemah menghadapi masalah ini. Hal itu jika ia membandingkan diri dengan sejumlah asisten pribadi Hotman Paris yang lain.
"Mungkin aku aja yang terlalu lemah. Aku lihat kok hanya aku saja yang bertolak belakang dengan beliau," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Jadi Aspri, Tugas Iqlima Kim Lap Keringat Hotman Paris
-
Nangis-Nangis Mundur Jadi Aspri, Iqlima Kim Dilecehkan Hotman Paris?
-
3 Berita Terpopuler Suara Sumsel Selama Sepekan, Angelina Sondakh Ingin Temui SBY Hotman Paris Tes HIV
-
Alasan Kasihan Marshel Widianto Beli Video Dea OnlyFans, Anak Celine Evangelista Salat Tarawih
-
Hotman Paris Takut Kena HIV Gegara Tubuh Makin Kurus, Memang Apa Saja Sih Gejalanya?
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
Kicking Off a New Horizon: BRI Mulai Perjalanan Transformasi Berkelanjutan
-
Tak hanya Takbirdha, Dua Orang Penganiaya Driver ShopeeFood di Sleman Juga jadi Tersangka
-
Ricuh Kurir ShopeeFood di Sleman hingga Rusak Mobil, Dua Orang Ditetapkan jadi Tersangka
-
Mengamankan Diri dari Desakan Massa, Penganiaya Driver ShopeeFood di Sleman jadi Tersangka
-
Dalang Penggantian Plat BMW Maut Sleman Terungkap: Kenal Dekat dengan Keluarga Tersangka?