SuaraJogja.id - Semula menyasar lima medali emas, esport Indonesia menatap optimistis SEA Games 2021 Vietnam dengan meningkatkan target perolehan menjadi enam medali emas.
"Kami optimistis bisa meraih enam medali emas. Peningkatan target ini kami umumkan berdasarkan analisis tim pelatih saat melihat progres atlet di seleksi pelatnas tahap dua ini," kata Ketua Harian Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) Bambang Sunarwibowo dalam keterangan tertulis, Kamis.
"Sebab, mereka yang tahu pasti setelah melihat pertandingan, uji coba dengan beberapa negara dan hasilnya ada peningkatan kemampuan. Saya berharap, atlet-atlet ini dapat mengibarkan nama besar esports."
Indonesia mengirimkan 38 atlet esport terbaik ke SEA Games Vietnam. Mereka akan berkompetisi pada lima nomor pertandingan, yaitu Mobile Legends (solo dan tim), Free Fire, FIFA Online dan Cross Fire.
Baca Juga: Daftar Pemain yang Belum Gabung TC Timnas Indonesia U-23
Bambang Sunarwibowo berterimakasih kepada Tim Review Peningkatan Prestasi Olahraga Nasional (PPON) yang dipimpin Prof Moch Asmawi dan beranggotakan ahli dari NOC Indonesia dan Komite Olahraga Nasional Indonesia. Sebab, tim review dapat melihat objektif kemampuan atlet-atlet Indonesia meski esports tergolong cabang olahraga baru.
"Kami berharap sebenarnya bisa ikut di 10 nomor pertandingan, tetapi hasil review di lima nomor. Kami menghargai hasil review karena tim ini diisi oleh akademisi dan ahli," ujar Bambang Sunarwibowo.
Chef de Mission Kontingen Indonesia untuk SEA Games 2021 Vietnam Ferry J Kono, yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Komite Olimpiade Indonesia, menjelaskan pihaknya memberikan rekomendasi 66 atlet tetapi Tim Review PPON memiliki indikator khusus, yakni potensi perolehan medali.
Khusus untuk cabor DBON adalah mereka peraih emas, perak, perunggu. Sedangkan Non-DBON adalah emas dan perak.
"Pemerintah memiliki target untuk membuat prestasi ini berjenjang dan berkesinambungan, sehingga ini keputusan yang dihasilkan Tim Review. Saya sendiri berharap esports bisa memenuhi target enam medali emas yang sudah dicanangkan," kata Ferry.
Baca Juga: PB PASI Bidik 8 Emas di SEA Games Vietnam
"Tunjukkan sikap baik kalian selama berada di Vietnam nanti, tampilkan bahwa lambang Garuda (Logo Tim Indonesia) ini merupakan pride dan citra seluruh masyarakat Indonesia," ujarnya menambahkan.
Berita Terkait
-
eFootball Championship 2025: Kompetisi Menuju Tokyo Dimulai, Inter Club Event Telah Dibuka
-
Inilah 5 Game yang Dulunya Populer Namun Sekarang Mulai Redup
-
BREAKING NEWS! Kalahkan Turki, Indonesia Lolos Final FIFAe World Cup 2024
-
RRQ Kazu Runner Up FFWS Global Finals 2024 Brasil
-
Ngaku Punya 17 Mantan, Siapa Pacar Lydia Onic Sekarang?
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Guru Besar UGM Terlibat Kasus Kekerasan Seksual: Korban Pilih Damai, Ini Alasannya
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM