SuaraJogja.id - Pemerintah mengizinkan masyarakat untuk melakukan mudik lebaran pada tahun. Ini jadi angin segar bagi penyedia jasa transportasi setelah dua tahun tidak ada mudik sehingga kehilangan pemasukan.
Penjual tiket bus di Terminal Palbapang, Jalan Srandakan, Palbapang, Bantul, Kori, menyambut baik kebijakan tersebut. Sebab, dua kali lebaran lalu tidak ada tiket bus yang terjual.
"Kalau saat lebaran tahun 2020 dan 2021 kemarin memang penjualan tiket sepi karena tidak ada penumpang yang mudik," ungkapnya, Jumat (22/4/2022).
Dengan diizinkannya mudik tahun ini maka ia optimistis penjualan tiket mengalami kenaikan.
"Ini kan mudik sudah boleh, Insya Allah penjualan tiket ada peningkatan," ujarnya.
Sampai saat ini belum ada peningkatan yang cukup drastis sebab para pemudik belum tiba. Sehingga mereka sampai di daerah asal masing-masing.
Namun untuk pemasanan tiket arus balik sejauh ini sudah mencapai 30 persen. Calon penumpang sudah memesan untuk H+3 Hari Raya Lebaran.
"Mereka pesan untuk H+3 di tanggal 6,7, dan 8. Di tanggal tersebut diprediksi puncak arus balik. Rata-rata tiket bus yang dipesan tujuan daerah Tangerang, Jakarta, dan Bogor," katanya.
Untuk harga tiket bus di tanggal 3-8 April seharga Rp350 ribu per orang. Ada kenaikan sebesar Rp200 bila dibanding hari-hari biasa.
Baca Juga: Antisipasi Kemacetan Parah, Menhub Minta Warga Mudik Lebih Awal
"Kenaikan dari sebelumnya Rp150 ribu. Itu busnya kelas eksekutif karena dapat makan sekali dan ada toilet," papar dia.
Adapun syarat calon penumpang mininal sudah disuntik vaksin Covid-19 dosis pertama. Mereka juga diminta menunjukkan sertifikat vaksinasi.
"Paling tidak bisa nunjukkan sertifikat dosis pertama. Syukur-syukur sih sudah dosis lengkap atau booster. Intinya kami ikut aturan pemerintah soal mudik," katanya.
Berita Terkait
-
Antisipasi Kemacetan Parah, Menhub Minta Warga Mudik Lebih Awal
-
Menhub Minta Polisi Tindak Tegas Bus Wisata yang Tidak Layak Operasi saat Libur Lebaran
-
Arus Mudik Lebaran di Pelabuhan Pantoloan Palu Melonjak 100 Persen
-
10 Tips Mudik Lebaran Aman dan Sehat dari Polri
-
Jelang Mudik Lebaran, 57 Ribu Unit Kendaraan Mitsubishi Kembali ke Bengkel Resmi
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
Terkini
-
7 Fakta Penggerebekan Markas Scammer Jaringan Internasional di Sleman
-
BRI VISA Infinite Tawarkan Kemudahan Transaksi Lintas Negara dan Rewards yang Kompetitif
-
Jadwal KRL Jogja-Solo Periode 6-11 Januari 2026 PP
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Kasus Dugaan Korupsi Eks Bupati Sleman, Pengamat Hukum Sebut Tak Tepat Diproses Pidana