SuaraJogja.id - Beredar kabar bahwa Tokyo Verdy akan membagikan tiket gratis kepada Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Jepang dalam pertandingan lanjutan Meuji Yasuda J2 League.
Kabar tersebut lantas mencuat dan banyak yang menduga-duga akan menjadi debut Pratama Arhan pada laga tersebut.
Pertandingan antara Tokyo Verdy melawan Vegalta Sendai akan berlangsung pada hari Rabu (4/5/2022). Pertandingan akan berlangsung di kandang Tokyo Verdy yakni Ajinomoto Stadium.
Hingga saat ini, Pratama Arhan urung membela Tokyo Verdy. Bek kiri timnas Indonesia tersebut belum mendapatkan kepercayaan untuk memulai debutnya bersama tim yang baru dibelanya saat ini.
Sedangkan Tokyo Verdy memberikan pernyataan langsung melalui rilis di laman resmi klub pada Selasa (19/4/2022)
Dalam rilis tersebut berisi tentang pihak Tokyo Verdy mengundang Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Jepang untuk datang dan menonton langsung ke stadion pada saat melawan Vegalta Sendai.
“Dengan senang hati, Tokyo Verdy ingin mengundang masyarakat Indonesia yang tinggal di Jepang untuk menghadiri kompetisi liga 2 musim 2022. Melawan Vegalta Sendai pada tanggal 4 Mei 2022 di Stadion Ajinomoto Tokyo,” tulis Tokyo Verdy di laman resminya.
Mendengar kabar tersebut, netizen langsung berspekulasi mengenai debut Arhan Pratama bersama tim barunya, Tokyo Verdi.
Netizen menduga-duga jika undangan untuk menonton langsung secara gratis bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Jepang merupakan bagian dari rencana dimainkannya Arhan Pratama pada laga melawan Vegalta Sendai.
Baca Juga: Adaptasi Lancar, Pratama Arhan Semakin Klop dengan Rekan Setim di Tokyo Verdy
Tapi ada juga Netizen yang tidak ambil pusing mengenai kabar dan spekulasi Arhan Pratama akan jalani debutnya pada laga itu. Bagi sebagian netizen dapat tiket gratis sudah patut disyukuri.
“Debut gak debut, Alhamdulillah dapat tiket gratis ya kan sob,” tulis akun Instagram @sahabattimnasindonesia.
“Tim dan pelatih lebih tau kapan arhan untuk memulai debutnya, Yakin aja sob,” tambah akun tersebut.
Kontributor SuaraJogja.id: Moh. Afaf El Kurniawan
Berita Terkait
-
Pratama Arhan Gagal Gabung Timnas Indonesia U-23, Begini Penjelasan Ketum PSSI
-
Pratama Arhan Tak Dilepas Tokyo Verdy ke Timnas Indonesia U-23, Media Vietnam Girang
-
Pratama Arhan Dipastikan Tak Dilepas Tokyo Verdy ke Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2021
-
Timnas Singapura Tunjuk Pelatih Baru, Anak Didik Arsene Wenger yang Pernah Latih Klub Pratama Arhan
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Gelar Pahlawan Soeharto: UGM Peringatkan Bahaya Penulisan Ulang Sejarah & Pemulihan Citra Orde Baru
-
Keracunan Massal Makan Bergizi Gratis di Jogja, 8 Dapur Ditutup, Pemda Bentuk Satgas
-
Libur Nataru di Jogja, Taman Pintar Hadirkan T-Rex Raksasa dan Zona Bawah Laut Interaktif
-
Nyeri Lutut Kronis? Dokter di Jogja Ungkap Rahasia UKA: Pertahankan yang Baik, Ganti yang Rusak
-
Target Tinggi PSS Sleman di Kandang Barito: Bukan Sekadar Curi Poin