SuaraJogja.id - Sebuah kejadian pencurian baju terjadi disebuah toko pakaian. Kejadian tersebut terekam CCTV yang terpasang di dalam toko tersebut. Video rekaman CCTV tersebut kemudian diunggah oleh akun Tiktok @yurizyunk99 pada (06/04/2022) lalu.
Melalui video rekaman, tampak seorang perempuan berhijab hitam yang membawa tas berwarna oren sedang melihat-lihat pakaian yang ada di toko tersebut.
Di dalam toko itu tampak ada beberapa pembeli dan juga penjaga toko. Toko pakaian itu tergolong kecil sehingga, jika ada 3-4 orang pengunjung suasana menjadi cukup ramai.
Dengan beraninya, di tengah suasana yang cukup ramai, ia memasukkan baju berwarna putih ke dalam tasnya. Ia seperti tidak menyadari jika ada kamera CCTV yang terpasang di setiap sudut toko tersebut.
Baca Juga: Viral Pasangan Diarak Warga Keliling Kampung, Diduga Berzina di Bulan Ramadhan
Setelah memasukkan baju curiannya ke tas, ia keluar dari toko tersebut. Ternyata di luar toko juga ada CCTV yang terpasang. CCTV tersebut milik ruko samping toko pakaian yang mengalami pencurian.
Melalui rekaman CCTV milik toko sebelah, terlihat perempuan yang melakukan aksi mencuri pakaian ini langsung menaiki motor matic-nya dan langsung pergi meninggalkan lokasi kejadian.
Pelat motor pencuri ini pun terlihat dalam rekamanan CCTV. Video yang diunggah akun @yurizyunk99 ini telah ditonton sebanyak 590 ribu kali dan mendapat sejumlah 20 ribu likes dari netizen.
Dalam kolom komentar unggahan ini pun berisi berbagai macam komentar dari netizen.
"Korban gengsi... mau punya baju bagus, tp nggak mau modal..." ungkap seorang netizen.
Baca Juga: Balita Salah Mengira Perempuan Lain Ibunya Saat Silaturahmi Lebaran, Ekspresinya Menggemaskan
"Mau bergaya tanpa modal," tulis netizen.
"Santuy bangeet sihh ngambil nya. apa mngkin dah kebiasaan kali ya," tanya netizen.
"Mudh" an ketangkep dan dpt hidayah supaya tobat," tambah netizen.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Kontributor: Dita Alvinasari
Berita Terkait
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
-
Viral! Wanita Ini Punya Cara Jitu Bungkam Pertanyaan 'Nyinyir' saat Lebaran, Kaosnya Bikin Ngakak!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja