SuaraJogja.id - Sebuah video yang merekam momen ketika seorang pria membantu satu keluarga pemudik yang ingin membeli bensin tapi kehilangan dompetnya viral di media sosial. Video tersebut diunggah oleh akun Tiktok @nando_brap pada Minggu (01/05/2022) lalu.
Dalam video tersebut diceritakan bahwa ada seorang pria yang mengendarai motor bersama dengan istri dan dua anaknya sedang melakukan perjalanan mudik ke Surabaya.
Di tengah perjalanan ketika ingin membeli bensin, sang bapak atau pria tersebut menyadari bahwa ternyata dirinya kehilangan dompet. Akhirnya ia mencari orang yang mau membantunya.
Melalui video unggahan ini, tampak seorang laki-laki berjaket biru yang diduga sanak saudara dari si pengunggah video ini membantu sang bapak dengan memberikan sejumlah uang untuk membeli bensin.
Baca Juga: Mulai Ramai, Puncak Arus Balik di Bandara SMB II Diperkirakan Sabtu dan Minggu
"Bapak itu mau pulang ke Surabaya, menghampiri kami meminta uang bensi 20 rb aja karena dompetnya barusan hilang. Bersama istri dan 2 anaknya ditambah barang bawaannya yg banyak bgt," tulis pengunggah video.
Tampak dalam video tersebut, satu keluarga pemudik yang mengendarai motor ini memang membawa banyak barang bawaan. Di bagian depan pengemudi terdapat beberapa barang bawaan yang ditumpuk-tumpuk hingga menutupi bagian panel instrumen motor.
Kemudian di bagian tengah, ada seorang anak yang duduk dihimpit oleh istri dari pengemudi ini yang juga menggendong anaknya yang masih balita.
Video yang diunggah oleh @nando_brap ini telah ditonton sebanyak 3 juta kali. Video ini juga telah mendapatkan sejumlah 255 ribu suka dan 5 ribu komentar dari warganet. Melalui kolom komentar, banyak warganet yang mendoakan si pria penolong ini atas kebaiknya.
"Semoga semua kabaikanmu dibalas oleh allah bang," tulis warganet.
Baca Juga: Pelabuhan Bakauheni Jadi Sorotan Presiden Jokowi di Musim Mudik Lebaran 2022
"Terima kasih bapak di vt ini semoga rejekinya semakin bertambah berkah. semoga dimanapun berada bapak sekeluarga selalu ada dalam lindungan Allah," ungkap warganet.
"Terimakasih orang baik, alhamdulillah masih ada orang baik kaya abangnya," kata warganet.
"Ya Allah... barakallah buat keduanya.. aamiin," tambah warganet.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Kontibutor SuaraJogja.id: Dita Alvinasari
Berita Terkait
-
Pengguna Layanan Transportasi Berbasis Aplikasi Meningkat Selama Momen Mudik Lebaran
-
Kucing Ikut Mudik Lebaran, 5.492 Hewan Peliharaan Diangkut Kereta Api ke Kampung Halaman
-
Angkasa Pura Indonesia Layani 10,67 Juta Penumpang Pesawat Selama Mudik Lebaran
-
Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!
-
KAI Beberkan 10 Relasi Kereta Api yang Angkut Penumpang Paling Banyak Selama Lebaran
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan