SuaraJogja.id - Timnas bulu tangkis Indonesia akhirnya menurunkan Kevin Sanjaya Sukamuljo yang akan berpasangan dengan Bagas Maulana pada pertandingan hari kedua penyisihan Grup A Piala Thomas, untuk melawan tim tuan rumah di Bangkok, Thailand, Senin (9/5/2022).
Berdasarkan informasi tertulis PP PBSI di laman resminya, pasangan Kevin/Bagas akan bermain di partai ganda putra kedua untuk menghadapi Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul.
Selain menurunkan pasangan baru, timnas Piala Thomas juga akan mendaulat Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan untuk tampil di partai ganda pertama.
Pasangan peringkat dua dunia berjuluk The Daddies itu ditugasi menghalau ganda putra peringkat ke-220, Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong.
Sementara untuk lini tunggal putra, susunan dan urutan pemain Indonesia masih sama seperti di pertandingan penyisihan pertama saat melawan Singapura pada Minggu.
Anthony Sinisuka Ginting akan bertemu dengan Kunlavut Vitidsarn. Pada dua pertemuan sebelumnya yang terjadi pada tahun 2021, kedua pebulu tangkis mencatatkan skor imbang 1-1.
Selanjutnya di partai tunggal kedua, Jonatan Christie akan kembali tampil mengisi sesi persaingan ini. Kali ini Jonatan akan bertemu pebulu tangkis peringkat ke-22, Kantaphon Wangcharoen.
Pebulu tangkis peringkat kedelapan sudah pernah mengalahkan Kantaphon dalam pertemuan perdana di Thailand Open tahun 2015. Meski unggul secara peringkat, namun secara terbuka Jonatan mengaku akan mewaspadai lawannya hari ini yang dinilai telah mengalami perkembangan signifikan.
Shesar Hiren Rhustavito akan kembali tampil di partai penutup, dengan menghadapi Sitthikom Thammasin. Seperti kedua rekan tunggal lainnya, Shesar juga mengantongi keunggulan dalam catatan pertemuan mereka.
Baca Juga: Tanpa Marcus Gideon, Kevin Sanjaya Tak Risau dengan Calon Pasangannya di Piala Thomas 2022
Wakil Indonesia yang menduduki peringkat ke-20 ini menyapu bersih empat kemenangan dari pertemuannya dengan Sitthikom, dengan laga terakhir terjadi di Korea Open 2022 bulan April.
Berikut susunan pertandingan penyisihan Grup A Piala Thomas Indonesia vs Thailand:
1. Tunggal Putra
Anthony Sinisuka Ginting vs Kunlavut Vitidsarn
2. Ganda putra
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong
3. Tunggal putra
Jonatan Christie vs Kantaphon Wangcharoen
4. Ganda putra
Bagas Maulana/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul
5. Tunggal putra
Shesar Hiren Rhustavito vs Sitthikom Thammasin
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal dan Link Live Streaming Piala Thomas dan Uber 2022 Hari Ini, 9 Mei 2022
-
Piala Thomas 2022: Shesar Tak Lepas Peluang Kemenangan di Partai Akhir Lawan Singapura
-
Piala Thomas 2022: Anthony Ginting Menyerah dari Loh Kean Yew di Laga Pembuka
-
Tanpa Marcus Gideon, Kevin Sanjaya Tak Risau dengan Calon Pasangannya di Piala Thomas 2022
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Ingin Pergi ke Banjarmasin? Ini Tempat Wisata Terbaik untuk Itinerary Weekend
-
Jogja Darurat Sampah Jelang Nataru, Timbangan Digital Jadi Senjata Kontrol
-
7 Saksi Diperiksa, Palang Pintu Tertahan Truk, Polisi Dalami Kelalaian Kecelakaan Maut Prambanan
-
Korban Jiwa Kecelakaan Kereta di Prambanan Bertambah, Bayi Meninggal Setelah Dirawat Intensif
-
Miris! Mahasiswa Asal Papua Tinggalkan Bayi di Teras Rumah Warga Sleman, Ini Alasannya