SuaraJogja.id - Bek kanan Timnas Indonesia u-23 Asnawi Mangkualam Bahar mengatakan bahwa Indonesia tidak boleh meremehkan Timor Leste ketika kedua kesebelasan bersua pada laga lanjutan Grup A sepak bola putra SEA Games 2021, Selasa (10/5), di Vietnam.
"Semua tim yang bermain di SEA Games pasti bagus. Kami tidak bisa menganggap remeh lawan. Kami mesti fokus dan berkonsentrasi untuk menang," ujar Asnawi, dikutip dari PSSI TV di Jakarta, Senin.
Pesepak bola berusia 22 tahun itu meminta rekan-rekannya untuk berkonsentrasi sepanjang laga lantaran Timor Leste memiliki potensi untuk tampil mengejutkan.
Meski tidak pernah menundukkan Indonesia pada setiap pertemuan, timnas U-23 Timor Leste menggoreskan catatan cukup baik setidak-tidaknya dalam satu tahun terakhir.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Dipandang Remeh, Media Vietnam: Bisa Tersingkir Lebih Awal
Pada Kualifikasi Piala Asia U-23 AFC 2022, Oktober 2021, Timor Leste mampu menundukkan Filipina 1-0 dan menahan imbang Singapura 2-2. Namun, mereka gagal lolos lantaran kalah 0-6 dari Korea Selatan.
Bahkan, pada pertandingan persahabatan kontra timnas U-23 Malaysia, 29 April 2022, Timor Leste menang 2-1.
Oleh karena itu, meski pada Grup A SEA Games 2021 Timor Leste takluk 0-4 dari Filipina dan 2-3 dari Myanmar, momentum kebangkitan Timor Leste tetap mesti diperhatikan benar-benar oleh Indonesia.
Apalagi Indonesia wajib mendapatkan tiga poin dari tiga laga tersisa, yaitu melawan Timor Leste, Filipina dan Myanmar, di Grup A SEA Games 2021 demi menjaga peluang lolos ke semifinal.
Hal itu lantaran Indonesia dikalahkan Vietnam dengan skor 0-3 pada pertandingan perdananya di Grup A.
Baca Juga: Asnawi Ingatkan Timnas Indonesia U-23 Tak Boleh Remehkan Timor Leste
"Tiga pertandingan itu sangat penting (untuk dimenangkan-red)," tutur Asnawi.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
3 Pemain Abroad Sudah Tiba di Bali Jelang TC Timnas Indonesia
-
Asnawi Mangkualam di Bali Bareng Marselino Ferdinan, Comeback ke Timnas Indonesia?
-
Gerald Vanenburg Blusukan ke Persis Cari Pemain untuk Timnas Indonesia U-23
-
3 Pemain Keturunan Perkuat Pos Bek Kiri Timnas Indonesia U-23: Siapa Pilihan Gerald Vanenburg?
-
3 Pemain Keturunan yang Bisa Jadi Trio di Lini Belakang Timnas Indonesia U-23
Terpopuler
- BREAKING NEWS: Mahasiswa PPDGS FKG Unhas Ditemukan Tak Bernyawa di Rumah Kontrakan
- 1 Detik Setelah Pascal Struijk Naturalisasi, Harga Pasar Timnas Indonesia Termahal ke-4 di Asia
- PSSI Pertimbangkan Tambah Pemain Keturunan Buntut Kasus Kevin Diks dan Dean James
- Breaking News! Laga Timnas Indonesia vs China Tak Tayang di TV
- Mengenal Siti Purwanti, Ibu Maxime Bouttier yang Meninggal di Rumah Luna Maya
Pilihan
-
Pemain Incaran Manchester City Kirim Ucapan Spesial ke Ibu Eliano Reijnders
-
GoTo Malu-malu Dilamar Grab, Mahar Sampai Rp115 Triliun?
-
Prediksi Negara Tetangga: Timnas Indonesia Dikalahkan China
-
5 Rekomendasi Tablet Murah Terbaik 2025, Penunjang Belajar hingga Urusan Kerja
-
Dear PSSI Masalah Wasit Lagi Nih! Persib Kirim Surat Protes Keras
Terkini
-
Gudang di Bantul Ludes Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah
-
Klaim Saldo DANA Kaget, Gaya Hidup Digital Jadi Tambah Cuan
-
Ijazah Jokowi Kembali Dipermasalahkan, Rektor dan Wakil Rektor UGM Digugat ke Pengadilan
-
Mbah Tupon jadi Korban Mafia Tanah, Polda DIY Sebut Telah Kantongi Pihak yang Terlibat
-
Mafia Tanah Sikat Mbah Tupon, Polda DIY Naikkan Kasus ke Penyidikan