SuaraJogja.id - Duet Rahmat Irianto dan Marselino Ferdinan bisa jadi solusi bagi Shin Tae-yong untuk memperkuat lini tengah Timnas U-23 Indonesia vs Timor Leste dalam laga kedua SEA Games 2021 di Vietnam. Pasalnya kedua pemain tersebut sudah terbiasa bahu membahu dalam menghidupkan lini tengah Persebaya Surabaya di ajang BRI Liga 1 musim 2021-2022.
Lini tengah Timnas U-23 Indonesia mendapatkan perhatian penuh bagi pecinta sepak bola tanah air. Nyaris sepanjang pertandingan saat kontra Vietnam di laga perdana SEA Games 2021, lini tengah skuad Garuda Muda jauh dari bagus. Peran Marc Klok yang digadang-gadang akan menjadi ruh permainan Indonesia, malah penampilannya kurang maksimal.
Pada pertandingan kedua antara Timnas U-23 Indonesia lawan Timor Leste, Shin Tae-yong bisa memasang duet Rachmat Irianto dan Marselino Ferdinan sejak peluit menit awal pertandingan dibunyikan.
Duet keduanya tak perlu diragukan lagi. Selama bergulirnya kompetisi BRI Liga 1 musim 2021-2022, nama Rahmat Irianto dan Marselino Ferdinan kerap mengisi line up pertandingan Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Syarat Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Semifinal SEA Games 2021
Aji Santoso, pelatih Persebaya Surabaya kerap menduetkan kedua pemain tersebut meskipun usianya terbilang masih muda namun bisa mengatur tempo permainan. Diketahui Rachmat Irianto saat ini masih berusia 22 tahun, sedangkan Marselino Ferdinan masih 17 tahun. Namun keduanya kerap menjadi pilihan coach Aji Santoso.
Meski Marselino Ferdinan terbilang masih sangat belia, akan tetapi ketenangannya dalam menjaga dan mengolah si kulit bundar tidak perlu diragukan lagi.
Dengan rekam jejak Rachmat Irianto dan Marselino Ferdinan, Shin Tae-yong dapat mengandalkan kedua nama tersebut untuk kembali bahu membahu dalam menghidupkan lini serang Timnas U-23 Indonesia.
Kontributor: Moh. Afaf El Kurniawan
Berita Terkait
-
Orang Indonesia Dicoret dari Pemilik Oxford United, Bagaimana Nasib Marselino Ferdinan?
-
Timnas Indonesia, Gelaran Piala Asia dan Bulan April yang Selalu Memihak Pasukan Garuda
-
Ole Romeny: Marselino dan Rizky Ridho Tahu Cara Bersaing dengan Pemain Eropa di Timnas Indonesia
-
PSSI Ngaku Gunakan AI untuk Temukan Identitas Perebut Jersey Marselino Ferdinan, Ancam Blacklist
-
Identitasnya Diketahui, Pengambil Jersey Marselino Ferdinan Dibanned Nonton Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik untuk April 2025
-
Gelombang Kejutan di Industri EV: Raja Motor Listrik Tersandung Skandal Tak Terduga
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi Lagi Rp34.000 Jadi Rp1.846.000/Gram
Terkini
-
IHSG Masih Jeblok Jadi Momentum Berinvestasi? Simak Tips dari Dosen Ekonomi UGM
-
Jogja Hadapi Lonjakan Sampah Pasca Lebaran, Ini Strategi Pemkot Atasi Tumpukan
-
Revitalisasi Stasiun Lempuyangan Diprotes, KAI Ungkap Alasan di Balik Penggusuran Warga
-
Soal Rencana Sekolah Rakyat, Wali Kota Yogyakarta Pertimbangkan Kolaborasi Bersama Tamansiswa
-
Solusi Anti Pesing Malioboro, Wali Kota Jogja Cari Cara Antisipasi Terbaik