SuaraJogja.id - Duet Rahmat Irianto dan Marselino Ferdinan bisa jadi solusi bagi Shin Tae-yong untuk memperkuat lini tengah Timnas U-23 Indonesia vs Timor Leste dalam laga kedua SEA Games 2021 di Vietnam. Pasalnya kedua pemain tersebut sudah terbiasa bahu membahu dalam menghidupkan lini tengah Persebaya Surabaya di ajang BRI Liga 1 musim 2021-2022.
Lini tengah Timnas U-23 Indonesia mendapatkan perhatian penuh bagi pecinta sepak bola tanah air. Nyaris sepanjang pertandingan saat kontra Vietnam di laga perdana SEA Games 2021, lini tengah skuad Garuda Muda jauh dari bagus. Peran Marc Klok yang digadang-gadang akan menjadi ruh permainan Indonesia, malah penampilannya kurang maksimal.
Pada pertandingan kedua antara Timnas U-23 Indonesia lawan Timor Leste, Shin Tae-yong bisa memasang duet Rachmat Irianto dan Marselino Ferdinan sejak peluit menit awal pertandingan dibunyikan.
Duet keduanya tak perlu diragukan lagi. Selama bergulirnya kompetisi BRI Liga 1 musim 2021-2022, nama Rahmat Irianto dan Marselino Ferdinan kerap mengisi line up pertandingan Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Syarat Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Semifinal SEA Games 2021
Aji Santoso, pelatih Persebaya Surabaya kerap menduetkan kedua pemain tersebut meskipun usianya terbilang masih muda namun bisa mengatur tempo permainan. Diketahui Rachmat Irianto saat ini masih berusia 22 tahun, sedangkan Marselino Ferdinan masih 17 tahun. Namun keduanya kerap menjadi pilihan coach Aji Santoso.
Meski Marselino Ferdinan terbilang masih sangat belia, akan tetapi ketenangannya dalam menjaga dan mengolah si kulit bundar tidak perlu diragukan lagi.
Dengan rekam jejak Rachmat Irianto dan Marselino Ferdinan, Shin Tae-yong dapat mengandalkan kedua nama tersebut untuk kembali bahu membahu dalam menghidupkan lini serang Timnas U-23 Indonesia.
Kontributor: Moh. Afaf El Kurniawan
Berita Terkait
-
Pelatih Marselino Ferdinan: Semua Pemain Oxford United akan Miliki Peran Penting
-
Marselino Ferdinan Dilirik Manchester United Setelah Dipantau Rio Ferdinand?
-
Klub Marselino Ferdinan: Minggu yang Sulit Bagi...
-
Marselino Ferdinan Makin Menghangat di Bangku Cadangan, Oxford United Dibantai
-
Perang Bintang Piala AFF 2024, Siapa Saingan Paling Berat Marselino Ferdinan?
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
Terkini
-
Hasil Quick Count: Endah-Joko Pimpin Pilkada Gunungkidul, Raih 40,83 Persen Suara
-
Harda-Danang Menang Quick Count Pilkada Sleman 2024, Tim Kawal Rekapitulasi Hingga Penetapan KPU
-
Heroe Poerwadi Kalah di Kandang Sendiri, TPS Kotabaru Pilih Hasto-Wawan
-
Akui Kekalahan di Pilkada Bantul, Paslon Untoro-Wahyudi Datangi Halim-Aris Ucapkan Selamat
-
Hasil Quick Count, Paslon Harda Kiswaya-Danang Maharsa Unggul 62 Persen di Pilkada Sleman