SuaraJogja.id - Tampaknya potret Marilyn Monroe karya seniman Andy Warhol patut disebut sebagai Karya seni abad ke-20 paling mahal yang pernah dilelang. Karya tersebut kini dilelang senilai 195 juta dolar AS (Rp2,8 triliun).
"Shot Sage Blue Marilyn" diproduksi pada 1964, dua tahun setelah kematian bintang Hollywood yang glamor itu, terjual 195.04 juta dolar AS dalam empat menit di ruangan lelang Christie's yang ramai di Manhattan.
Dikutip dari APF, Selasa, puluhan rekanan Christie's berada di ruangan sambil memegang telepon sambil menerima pesanan dari pembeli potensial. Rumah lelang itu mengatakan dalam konferensi pers bahwa pemenang lelang untuk "Marilyn" berlangsung di dalam ruangan.
Sebelum dijual, potret itu diperkirakan akan terjual sekitar 200 juta dolar AS, kata Christie's.
Baca Juga: Terjual 195,04 Juta Dolar AS, Potret Marilyn Monroe Karya Andy Warhol Karya Seni Termahal Abad 20
Meski hasil lelang sedikit di bawah perkiraan, karya seni itu melampaui rekor karya abad ke-20 "Women of Algiers" dari Pablo Picasso yang dilelang 179,4 juta dolar AS pada 2015.
Alex Rotter, kepala seni abad ke-20 dan ke-21 di Christie's, menyebut lukisan itu "lukisan abad ke-20 paling signifikan yang akan dilelang dalam generasi ini."
"Marilyn dari Andy Warhol adalah puncak mutlak dari American Pop dan janji dari American Dream yang merangkum optimisme, kerapuhan, selebritas, sekaligus ikonografi," katanya dalam sebuah pernyataan.
Seniman pop itu menghasilkan lima potret Monroe, semuanya berukuran sama dengan latar belakang warna yang berbeda, pada tahun 1964. Lukisan itu dibuat dari foto promosi Monroe dari film "Niagara" (1953).
Menurut cerita yang beredar, empat potret Monroe jadi terkenal setelah seorang seniman bernama Dorothy Podber bertanya kepada Warhol apakah dia boleh menembak potret tersebut.
Baca Juga: Potret Marilyn Monroe Laku Rp2,8 Triliun, Jadi Karya Seni Termahal Abad Terkini
Warhol mengiyakan, berpikir yang dimaksud adalah memotret karya itu. Ternyata, Podber mengeluarkan senjata dan menembakkan peluru ke kening gambar Monroe.
Dikutip dari Reuters, Monroe adalah salah satu bintang terkenal di Hollywood yang meninggal akibat overdosis di rumahnya di Los Angeles pada 4 Agustus 1962. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Bak Marilyn Monroe, Gaya Rambut Fuji Bikin Pangling: Oh Ini yang Katanya Aura Maghrib?
-
Kostum Halloween Disebut Mirip Mpok Alpa, Jawaban Rachel Vennya Bikin Publik Salut
-
Rachel Vennya Cosplay Marilyn Monroe, Rambut Pirang dan Lipstik Merah Bikin Pangling
-
Fakta Menarik Comeback (G)-IDLE Nxde, Angkat Tema Marilyn Monroe
-
Rutinitas Skincare Marilyn Monroe Melebihi Zamannya, Sudah Pakai Teknik Slugging
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan