SuaraJogja.id - Diduga seorang bocah melakukan aksi pencurian di salah satu sekolah. Oknum pencuri juga mengobrak-abrik ruangan dan lucunya, salah satu yang diambil antara lain toples yang berisi permen kenyal Yupi.
Hal ini dapat diketahui melalui unggahan video akun Tiktok @pendamping_prajurit pada Kamis (12/05/22) lalu.
Video ini direkam oleh salah seorang wanita yang bekerja di sekolah itu. Dalam rekaman videonya, terlihat sebuah ruangan yang dibobol oleh pencuri. Terlihat beberapa kertas yang berserakan di lantai ruangan ini. Barang-barang yang berada di atas meja dalam ruangan ini pun tampak berantakan juga.
"Ya ampun. Sekolah kami kebobolan guys. Astagfirullah Ya Allah. Yang pelakunya ternyata masih anak-anak," ungkap perempuan itu di awal video, dikutip Jumat (13/5/2022).
Dalam video ini, ada seorang anak kecil yang ikut masuk ke dalam ruangan yang dibobol pencuri. Anak tersebut merupakan anak dari perekam video tadi. Sang bocah laki-laki ini malah berfokus kepada sebuah toples permen Yupi yang isinya telah berkurang padahal sebelumnya masih utuh.
"Ih Yupi pun diambiknya [ih permen Yupi juga diambil]," kata sang anak sambil menunjuk toples Yupi.
Si ibu perekam video ini pun mengatakan bahwa tidak masalah jika pencuri itu mengambil permen Yupi.
"Ndak masalah Nak Yupi itu Nak," ungkap sosok perempuan yang diketahui seorang guru di sekolah setempat.
Melalui kolom komentar unggahan @pendamping_prajurit, diketahui bahwa pelaku mengambil uang infaq, makanan, serta minuman yang ada di ruangan tersebut. Untuk barang berharga seperti laptop dan yang lainnya tidak diambil oleh pencuri.
Baca Juga: Tepergok Curi Motor, Dua Pemuda Dihakimi Massa di Palembang
Video yang diunggah oleh seorang wanita yang bekerja di sekolahan yang kena bobol pencuri ini telah ditayangkan sebanyak 801 ribu kali dan mendapatkan sejumlah 65 ribu suka dari warga pengguna Tiktok.
Beragam komentar dilontarkan warganet dalam unggahan ini.
"Polosnya dia bilang "yupi pun diambe mak", ngakak," ungkap warganet.
"Kata siapa Yupi bukan masalah," kata warganet.
"Kok tau pelakunya anak anak? kronologinya gimana?" tanya warganet.
"Waduhh yupinya di ambil," ujar warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
ARTJOG 2026 Siap Guncang Yogyakarta, Usung Tema 'Generatio' untuk Seniman Muda
-
Komdigi Tegaskan Pembatasan Game Online Destruktif, Gandeng Kampus dan Industri Optimasi AI
-
Anak Kos Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp 299 Ribu Siap Bikin Akhir Bulan Aman, Sikat 4 Link Ini!
-
Kabel Semrawut Bikin Jengkel, Pemkab Sleman Ancam Stop Izin Tiang Baru dari Provider
-
Geger! Rusa Timor Berkeliaran di Sleman, Warga Panik Cari Pemilik Satwa Liar yang Lepas