SuaraJogja.id - Terkadang kita memiliki banyak pikiran atau sedang tidak bisa fokus karena satu atau lain hal yang mengakibatkan aktivitas akan terganggu. Bahkan kegiatan yang sedang dilakukan menjadi susah diselesaikan karena otak sedang tidak sinkron.
Kondisi ini kerap kali terjadi pada momen tertentu, banyak faktor yang menyebabkan diri kita kurang fokus dengan kegiatan kita sehari-hari, seperti kurang tidur, kurang asupan air putih, atau belum mengonsumsi makanan dan perut menjadi keroncongan.
Termasuk salah satu warganet yang akan mengeluarkan puding kemasan dalam sebuah piring. Dalam unggahan video yang viral di media sosial Instagram ini memperlihatkan betapa susahnya dua wanita mengeluarkan puding dari wadahnya.
Terlihat pada video tersebut, salah satu warganet hendak mengeluarkan puding kemasan ke dalam sebuah piring. Warganet tersebut membalikkan posisi puding terbalik dan berharap puding tersebut cepat keluar dari tempatnya.
Berbagai cara dilakukan agar puding tersebut keluar, seperti menepuk-nepuk bagian atas kemasan, hingga memencet kemasan puding pada bagian samping. Namun cara tersebut tak kunjung menyelesaikan masalah.
Jengkel karena puding tak juga kunjung keluar, salah satu warganet yang memegang kemasan puding ini membalikkan kemasan tersebut dan melihat apakah ada yang salah dengan kemasannya.
Ketika dicek, ternyata kemasan penutup pada bagian atas puding belum dibuka. Sekeras apapun usahanya untuk mengeluarkan puding tersebut juga tak akan berhasil.
Saat mengetahui kesalahannya, warganet dan beberapa temannya yang ikut membantu tertawa lepas karena kurangnya fokus saat mengerjakan sesuatu.
Unggahan video viral ini lantas membuat warganet menuliskan berbagai komentar, tak sedikit yang jengkel dengan apa yang dilakukan warganet saat mengeluarkan puding tersebut.
Baca Juga: Viral Chef Renatta Periksa Konsistensi Puding di Kondangan, Ekspresinya Serius Banget!
“Nggak fokus karena ada ayang.” tulis salah satu warganet.
“Sampe jaman indonesia bikin Ferrari juga gak bisa,” komentar warganet lainnya.
“Kalau sama temen memang suka nular lemotnya,” tulis warganet di kolom komentar.
Unggahan video kurang fokus saat mengeluarkan puding tersebut lantas viral dan mendapatkan lebih dari 212 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir