SuaraJogja.id - Belakangan ini bermunculan tren video challenge yang beredar di sosial media, salah satunya yaitu super model challenge. Tantangan ini sangat ramai di jagat maya dan diikuti oleh semua kalangan, mulai dari selebriti hingga orang biasa.
Lalu, apa itu super model challenge? Tren ini merupakan tantangan untuk mix and match baju terbaik seperti supermodel brand fashion ternama seperti Balenciaga, Gucci, Chanel, Louis Vuitton, Bottega Veneta dan lainnya. Yang tentunya sudah banyak orang yang tahu mengenai brand-brand ini yang harganya mahal.
Tantangan ini akan memicu kreativitas para pengikut untuk memadukan style yang unik dan semirip mungkin dengan brand Balanciaga, dengan barang seadanya yang ia punya.
Salah satunya, wanita dalam video unggahan akun Instagram @ngakaksehat pada (17/05/2022), yang memanfaatkan barang yang sederhana untuk mengikuti trend ini. Dia hanya menggunakan lakban yang ditulisi dengan spidol, kacamata, kantong plastik dan juga kain hitam untuk backgroundnya.
Dia menggunakan lakban berwarna kuning yang ditulisi dengan kata Balenciaga untuk membuat bajunya, dan kacamata yang dilakban hitam, semua langkah untuk membuat bajunya diperlihatkan dengan detail dalam video tersebut.
Setiap helai lakban dililitkan kebadannya hingga terbentuk sebuah baju dan beberapa dililitkan dileher agar terlihat seperti kalung. Tak lupa dia memakai kacamata yang tadi ia lakban pula. Dan yang terakhir dia membawa kantong plastik sebagai pengganti sebuah tas.
Kemudian waktunya sesi pemotretan di depan kain hitam yang telah ia tempeli lakban bertuliskan Balenciaga. Dia berpose layaknya seorang model sungguhan, dan siapa sangka dengan barang sedanya itu dapat menghasilkan foto yang luar biasa layaknya supermodel yang mengenakan brand Balenciaga sungguhan.
Kreativitas wanita tersebut mendapat respon yang baik dari para netizen, banyak yang memuji keniatannya dalam membuat challenge tersebut.
“Gile totalitas tanpa batass, keren parah sih ini,” Komentar netizen dengan penuh semangat.“Sumpah ini keren banget menurut aku,” puji salah satu netizen.
Baca Juga: Hits Kesehatan: Selebgram Alami Infeksi Implan Hidung, Gejala Gula Darah Tinggi
“Niat banget mbak bikinnya,” salut netizen.
Ada juga yang salfok dengan salah satu proses pembuatan kacamatanya, “Pdahal udah ada kacamata item lho sukanya yg ribet,” ucap netizen. Yang dimaksud yaitu dalam video dia melakban kacamata merah dengan lakban hitam sedangkan di sampingnya sudah ada kacamata yang berwarna hitam tanpa perlu dilakban.
Bagiamana menurutmu tentang kreativitas selebgram satu ini? Bisa trending no.1 nih kalau di luar negeri.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kejari Sleman Isyaratkan Segera Umumkan Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata
-
Heboh Kasus Hogi Minaya, Karena Bikin Dua Jambret di Sleman Tewas, Sri Sultan Angkat Bicara
-
Kawal Kasus Hogi, JPW Singgung Aturan KUHAP Baru dan Batas Waktu SKP2
-
Swiss-Belhotel Airport Yogyakarta Gelar Fun Kids Swimming Competition
-
Daya Beli Turun, UMKM Tertekan, Pariwisata Jogja Lesu, Pelaku Usaha Dipaksa Berhemat