SuaraJogja.id - Usai melakukan serangkaian tes medis pada Selasa (17/5/2022), malam harinya Jordi Amat dan Sandy Walsh mendapat undangan untuk makan malam bersama jajaran pengurus PSSI.
Dalam acara makan malam bersama tersebut, dihadiri langsung oleh Anggota Komite Eksekutif Haruna Soemitro, Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi didampingi Wasekjen Maaike Ira.
Dilansir dari laman resmi PSSI, kegiatan makan malam bersama yang dihadiri oleh Jordi Amat, Sandy Walsh dan pengurus PSSI lainnya berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan.
Pada acara makan malam tersebut, tampak Jordi Amat dan Sandy Walsh sama-sama kompak menggunakan baju batik. Mereka juga terlihat begitu antusias dalam menyantap hidangan makan malam dengan ciri khas Indonesia yang jarang mereka nikmati selama tinggal di Eropa.
Baca Juga: Tiba di Jakarta, Jordi Amat Asyik Work Out, Sandy Walsh Jalan-jalan ke Mal dan Kulineran
Di tengah menyantap makanan yang ada, Jordi Amat sesekali bergantian menceritakan pengalaman hidupnya yang sejak kecil tumbuh besar bersama keluarga mereka yang memiliki darah keturunan Indonesia.
Yunus Nusi selaku Sekretaris Jenderal PSSI menyambut hangat kedatangan Jordi Amat dan Sandy Walsh. Ia mengatakan jika semua pihak sama-sama bergerak demi kelancaran proses naturalisasi mereka berdua.
“Kami mewakili PSSI dan Ketua Umum menyambut hangat kedatangan Jordi Amat dan Sandy Walsh ke Indonesia. Semua pihak begitu suportif, dan bergandengan tangan untuk menyukseskan proses naturalisasi mereka berdua. Sekali lagi selamat datang ke rumah kalian di Indonesia” ujar Yunus Nusi.
Sandy Walsh menyampaikan rasa terima kasihnya karena telah mendapatkan undangan untuk makan malam bersama dari PSSI. Ia mengaku sangat senang bisa berkumpul bersama-sama dan mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat Indonesia.
“Terimakasih kepada PSSI yang sudah mengundang kami makan bersama hari ini. Saya sangat senang karena bisa berkumpul di sini dan sejak saya tiba sampai sekarang, semua berjalan lancar dan mendapat sambutan yang hangat dari semua orang di Indonesia” ujar Sandy Walsh.
Baca Juga: Calon Pemain Naturalisasi Sandy Walsh Tiba di Indonesia dengan Kondisi Tangan Masih Cedera
Sesi foto antara Jordi Amat dan Sandy Walsh bersama para pengurus PSSI yang hadir menjadi sesi penutup acara makan bersama.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Akhirnya Erick Thohir Bicara Rencana Timnas Indonesia U-17 Tambah Pemain Naturalisasi
-
Thom Haye Dihancurkan Mantan Sendiri, Hasil SC Heerenveen vs Almere City Liga Belanda
-
Elkan Baggott Jadi Kunci Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026, Makin Menggila di Liga Inggris
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan