SuaraJogja.id - Beredar sebuah video yang merekam detik-detik menegangkan seorang ibu dan anak perempuannya nyaris tertabrak sepeda motor saat hendak menyebrang di jalan raya viral di media sosial.
Momen tersebut beredar di media sosial Instagram, salah satunya dalam unggahan yang dibagikan oleh akun @sedulur_solo pada Kamis (19/5/2022).
Rekaman video amatir yang diduga terekam dalam kamera dari sebuah kendaraan, menampilkan suasana dan kondisi jalan raya yang cukup ramai. Tampak kendaraan roda dua maupun roda empat berlalu lalang melintas di jalan tersebut.
Dari arah belakang, tampak sebuah sepeda motor matic berwarna putih yang dikendarai oleh seorang pria menyalip kendaraan ini dari sisi kanan.
Baca Juga: Viral Kondisi Toilet Tribun VIP di Stadion Gajayana Malang Tak Terawat dan Jorok
Tampak pria tersebut mengenakan kaus berwarna abu-abu dan lengkap menggunakan helm tersebut melajukan motornya dengan kecepatan normal.
Tak lama kemudian, dalam unggahan video tersebut tampak seorang ibu dan anak perempuannya berjalan di pinggiran jalan sebelah kiri saling bergandengan tangan.
Saat sepeda motor tersebut hendak melewati kedua wanita tersebut kejadian tak terduga tiba-tiba terjadi.
Ibu dan anak perempuannya tersebut nyaris saja tertabrak oleh pengemudi sepeda motor yang hendak melintas di sebelahnya tersebut.
Hal itu terjadi lantaran ibu dan anak perempuan tersebut tidak hati-hati dan langsung saja menyebrang jalan tanpa mengamati kondisi jalanan pada saat itu.
Baca Juga: Kreatif! Sopir Taksi Viral di Surabaya Beri Layanan Menarik untuk Penumpang
Kemudian pengendara motor itu tampak terkejut dan spontan menekan klakson sehingga terdengar suara klakson panjang yang berasal dari sepeda motor tersebut.
Pengemudi motor itu segera menekan rem dan menghentikan motornya sebelum menabrak kedua wanita tersebut, sehingga kejadian naas tersebut dapat dihindari.
Pada Jumat (20/5/2022) video yang menampilkan detik-detik kejadian menegangkan seorang ibu dan anaknya nyaris tertabrak motor di jalan raya tersebut telah ditonton oleh 12,4 ribu kali.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui secara pasti lokasi terjadinya peristiwa tersebut. Sementara, terkait beredarnya video tersebut, beragam komentar diberikan warganet.
"Oalah mbok-mbok, mbok sing fokus go nang dalan gede (oalah ibu-ibu, seharusnya fokus saat di jalan raya)," tulis @asyera_nur.
"Jane yo pengen misuh nek ketemu wong ngene ki, ben sok ra dibaleni (Sebenarnya ingin marah kalo ketemu orang seperti itu, biar nggak diulangi lagi)," tulis @januarramaadhan.
"Kok yo ono wong model koyo ngono (kok ya ada orang model begitu)," komentar @dedy_voltra.
"Sembrono," ungkap @albertinonb_.
Kontributor : Gita Putri Rahmawati
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
-
Mengenal Pencipta Lagu 'Stecu Stecu', Kini Viral di TikTok Usai Dibawakan Faris Adam
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram