SuaraJogja.id - The 101 Yogyakarta Tugu merayakan 11 tahun perjalanan di dunia pariwisata dengan rangkaian acara khusus bertajuk SEEwelas, atau kepanjangan dari Stay, Eat, Experience with Empath, Love and Sustainability.
Salah satu acara yang digelar adalah pameran seni bertema 'Kelana Kebun Warna' yang berkolaborasi dengan TacTic Plastic, kolektif seni lokal Yogyakarta.
Dalam karya-karyanya, TacTic Plastic menampilkan karya dari olahan limbah plastik sekali pakai dengan masing-masing nama 'Plasticdama, What Do You Feel Today?', Kayun Kalamangsa, serta Land of Nowhere.
Karya berupa hiasan serta lukisan ditata sedemikian rupa menjadi 3 instalasi pada ruang-ruang di The 101 Yogyakarta Tugu, mulai dari lobby hingga pool side.
Pengunjung hotel tidak hanya diajak untuk melihat, tetapi juga merasakan secara langsung karya seni tersebut melalui indra sentuhan. Tujuannya untuk meresapi pesan ekologis yang dibungkus dalam lapisan warna dan tekstur plastik.
Melalui pendekatan artistik berbasis daur ulang, pameran ini menjadi wujud komitmen The 101 Yogyakarta Tugu terhadap praktik berkelanjutan.
Karya-karya tersebut menantang persepsi tentang sampah dan membuka peluang baru bagi seni yang peduli, reflektif, dan hidup bersama lingkungan.
"Kami sangat bangga dapat menghadirkan pameran Kelana Kebun Warna di The 101 Yogyakarta Tugu. Pameran ini bukan hanya menampilkan karya seni yang menarik secara visual, tetapi juga membawa pesan penting tentang keberlanjutan dan kepedulian terhadap lingkungan," kata General Manager The 101 Yogyakarta Tugu, Wikan Trispratiwi, pada Kamis (3/7/2025).
Wikan berharap kolaborasi ini dapat memberi pengalaman berarti bagi tamu hotel maupun pengunjung yang hadir dalam pameran tersebut.
Baca Juga: Moratorium Hotel Sumbu Filosofi Diberlakukan, PHRI Desak Penertiban 17 Ribu Penginapan Ilegal
"Melalui kolaborasi ini, kamu berharap dapat memberikan pengalaman yang bermakna bagi para tamu, sekaligus mendukung ekosistem seni lokal yang terus tumbuh di Yoggyakarta," pungkasnya.
Pameran ini akan belangsung mulai dari 3 Juli hingga 20 Agustus 2025 dan terbuka untuk umum.
TacTic Plastic merupakan kolektif seni yang digagas oleh seniman Mutia Bunga dan Ayu Arista Murti. TacTic Plastic lahir pada 2016 lalu dengan menghadirkan karya yang memiliki pesan ekologis dan sosial.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Taktik Jitu Anti Bokek: Jadikan Saldo DANA Kaget Rp249 Ribu Modal Nongkrong Akhir Pekan
-
Setelah Tragedi Sidoarjo, Ponpes di Bantul Jadi Sorotan! Kemenag Lakukan Ini
-
DANA Kaget Banjir Rejeki: Tips & Trik Jitu Klaim Saldo Gratis Hingga Jutaan Rupiah di Sini
-
Waspadai Kendal Tornado FC, PSS Sleman Janjikan Tampil Trengginas di Kandang
-
Efisiensi Anggaran "Memangkas" Kebudayaan? Komikus Yogyakarta Angkat Bicara Lewat Karya